Sambut Hari Bhayangkara Ke-77, Polres Seluma Donor Darah

 Sambut Hari Bhayangkara Ke-77, Polres Seluma  Donor Darah

Donor darah dalam rangka HUT Polri--

 

 

SELEBAR, Radar Seluma.Disway.Id,  - Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara yang ke -77 tahun 2023. Polres Seluma Polda Bengkulu menggelar kegiatan donor darah yang telah dilaksanakan pada Kamis (15/6) pagi, sekitar Pukul 08.00 Wib.

 

Pada pelaksanaan donor darah dilaksanakan di Aula Endra Dharmalaksana Polres Seluma. Dengan di buka langsung oleh Kapolres Seluma, AKBP Arif Eko Prasetyo, SIK MH dan dihadiri oleh Wakapolres Seluma, Kompol Tatar Insan, SH MH, para Kabag, Kasat, Kasi dan para Personil Polres Polres Seluma. Serta Ibu-ibu Bhayangkari Polres Polres Seluma.

 

BACA JUGA: Life Stylenya Bupati Bengkulu Selatan, Rutinlah Berolahraga

 

"Hari ini (Kemarin, Red) kita melaksanakan giat donor darah. Dalam rangka hari Bhayangkara ke 77," kata Kapolres Seluma, AKBP Arif Eko Prastyo, SIK MH melalui Kasi Humas, Iptu Noprizal, SH MH saat dikonfirmasi Radar Seluma.

 


Kapolres Seluma donor darah--

Kegiatan donor darah dilaksanakan oleh Klinik Bhayangkara Medika 9 Polres Seluma yang bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Bengkulu. Kegiatan donor dara mengangkat tema 'Dokkes Polri siap mendukung peningkatan produktifitas untuk transformasi ekonomi yang Influsif dan berkelanjutan'.

 

"Kegiatan donor darah ini bertujuan, agar dapat menambah Stok darah untuk PMI Provinsi Bengkulu yang sangat di butuhkan Masyarakat," sampainya.

Sumber: