Desa Air Melancar Miliki Objek Wisata Air Terjun Panorama

Desa Air Melancar Miliki Objek Wisata Air Terjun Panorama

Lokasi Objek Wisata Air Terjun Air Melancar Seluma--

 

 

 

SEMIDANG ALAS - Objek wisata air terjun di Desa Air Melancar, Kecamatan Semidang Alas Kabupaten Seluma wisata ini tak kalah keindahanya  dengan tempat lain. 

 

wisata air terjun yang masih asri, indah dan sejuk bahkan ke asrinya masih sangat terjaga. Kepala Desa Air Melancarkan Jahrin Ependi dikonfirmasi kemarin (13/5) mengatakan keberadaan air terjun di wilayah Desa mereka belum di manfaakan membutuhkan biaya untuk membangun tempat-tempat santai para pengunjung maupun para wisatawan

 

 

Insya Allah kedepan air terjun ini bisa di bangun agar lebih terlihat indah dan nyaman saat dikunjungin masyarakay, air terjun tersebut tidak jauh dari pemukiman warga sekitar 800 meter. 

 

 

Akses jalan menuju air terjun sudah di bangun dengan jalan rabat beton oleh pemerintah Desa. Dirinya berharap dengan adanya wisata dapat di bangun, dengan tujuan untuk meningkatkan kemajuan dan perkembangan ekonomi masyarakat khusunya Desa setempat. 

 

 

Jika sudah resmi menjadi objek wisata tentunya masyarakat atau warga Desa bisa membuka usaha dagangan jajanan disekitar area air terjun. Air terjun memiliki panorama yang cukup indah pesona airnya memanjakan mata dihembuskan dengan angin sepoi-sepoi. 

 

 

Air terjun ini sangat menarik dan luar biasa indahnya, airnya pun sangat jernih. Memang agak sedikit terjal untuk turun kebawah, tapi keindahannya memang begitu mencolok dan cocok untuk dijadikan sebagai lokasi bagi siapapun yang memang hobi melakukan kegiatan fotografi hanya saja fasilitasnya masih sangat minim.(apr)

Sumber: