Bantu Korban Longsor, PT MSS Turunkan Alat Berat

 Bantu Korban Longsor, PT MSS Turunkan Alat Berat

--

 

TALANG SALI - Dalam upaya membantu masyarakat yang terdampak akan musibah tanah longsor. Pihak perkebunan kelapa sawit PT Mutiara Sawit Seluma (MSS) pada Senin (10/10) menurunkan alat berat ke lokasi longsor yang nyaris menimbun salah satu rumah warga Desa Talang Sali, Kecamatan Seluma Timur.

PT MSS turunkan alat berat bantu korban longsor--
 
Alat berat yang diturunkan oleh pihak PT MSS, untuk membantu masyarakat di dalam membersihkan tanah bekas longsor yang nyaris menimbun rumah Alvin Jaya. Lantaran dikhawatirkan puing-puing tanah bekas longsor tersebut dapat kembali runtuh. Jika tidak cepat dilakukan pembersihan yang dapat menimbun bangunan rumah warga
. "Kita menurunkan alat berat ini untuk membantu korban musibah Tanah longsor di Desa Talang Sali ini mas. Untuk membersihkan tanah-tanah bekas longsor yang nyaris menimbun rumah mas," sampai Humas PT MSS, Jadmiko kepada Radar Seluma.
 
Pihak PT MSS melakukan pembersihan seluruh puing-puing tanah yang telah mengalami longsor beberapa waktu yang lalu. Hal tersebut menunjukkan salah satu bentuk kepedulian yang dimiliki oleh pihak Perkebunan PT MSS terhadap masyarakat desa penyanggah.
"Ya kita harapkan apa yang kita lakukan ini dapat membantu masyarakat mas," pungkasnya.(ctr)
 
 
 
 

Sumber: