Safari Ramadan Pemda Salurkan Bantuan Rumah Ibadah

Safari Ramadan Pemda Salurkan Bantuan Rumah Ibadah

radarselumaonline.comPEMATANG AUR - Bupati Seluma Erwin Octavian, SE dan Wakil Bupati Seluma Seluma Drs Gustianto, beserta jajaran Pemerintah Kabupaten Seluma sudah mulai melakukan Safari Ramadan ke 22 masjid yang ada di Kabupaten Seluma. Selain menjalin tali silahturahmi, pada kesempatan ini Bupati, Wabup, serta jajarannya menyalurkan bantuan untuk rumah ibadah dengan nominal Rp7,5 juta hingga Rp8 juta.
Masjid Raudatul Jannah yang beralamat di Kelurhan Masmambang, Kecamatan Talo menjadi masjid pertama yang dikunjungi. Selanjutnya masjid Al Ikhlas yang beralamat di Desa Air Periukan, Kecamatan Air Periukan menjadi masjid terakhir yang dikunjungi oleh tim safari ramadan Pemda Seluma.
Untuk tim safari ramadan sendiri dibagi menjadi tiga tim. Tim pertama adalah tim Bupati Seluma, kemudian tim kedua tim wakil bupati, lalu tim ketiga adalah tim Sekda.
Penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari program Safari Ramadan Pemerintah Kabupaten Seluma tahun 2022 yang bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara Pemerintah Daerah dengan masyarakat. Kemudian sebagai wadah untuk menampung aspirasi langsung dari, dan sebagai media komunikasi untuk menyampaikan program pembangunan yang telah, tengah, dan akan dilakukan Pemerintah Daerah kepada masyarakat Kabupaten Seluma.
Kemudian juga kegiatan ini masuk dalam lima program Bupati Seluma. Yaitu Seluma Seribu Jalan Mulus, Seluma Mudah Berinvestasi, Seluma Melayani, Seluma Desa Kelurahan Maju, dan Seluma Berbudaya dan Beragama. Bupati menyampaikan bahwa budaya dan agama memiliki kaitan satu sama lainnya.
Wakil Bupati Seluma Drs Gustianto yang belum lama ini melaksanakan Safari Ramadan di Masjid Nurul Iman Desa Muara Nibung, Kecamatan Ulu Talo. Dalam sambutannya mengajak seluruh masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. \"Kita masih pandemi. Sehingga saya harap seluruh masyarakat untuk dapat tetap mematuhi protokol kesehatan,\" katanya, kemarin.(adt)

Berikut nama-nama masjid yang akan dikunjungi
-Raudatul Jannah Kelurahan Masmambang, Kecamatan Talo
-Al Mizan Serambi Gunung, Kecamatan Talo
-At Taqwa Batu Tugu, Kecamatan Talo
-Nurul Iman Gunung Bantan Kecamatan SAM
-Nurul Huda Padang Bakung, Kecamatan SAM
-Ar Rahman Talang Beringin Kecamatan SAM
-Al Ikhlas Kelurahan Napal, Kecamatan Seluma
-Al A\'araf Kelurahan Lubuk Lintang, Kecamatan Seluma
-Ar Raudha Kelurahan Lubuk Kebur, Kecamatan Seluma
-Al Hidayah Sukasari, Kecamatan Air Periukan
-Nurul Iman Muara Nibung, Kecamatan Ulu Talo
-Al Falah Pinju Layang, Kecamatan SAM
-Al Mujahidin Padang Pelasan, Kecamatan Air Periukan
-Baiturohim Gelombang, Kecamatan SAM
-Al Mujahirin Puguk, Kecamatan Seluma Utara
-Al Muttaqin Talang Rami, Kecamatan Seluma Utara
-Miftahul Huda Rimbo Kedui, Kecamatan Seluma Selatan
-Nurul Huda 2 Padang Peri, Kecamatan SAM
-Al Hikmah Tanjung Seru, Kecamatan Seluma Selatan
-Taqwa Bungamas, Kecamatan Seluma Timur
-Baiturahim Talang Saling, Kecamatan Seluma
-Al Ikhlas, Air Periukan, Kecamatan Air Periukan

Sumber: