Geser PDI, Golkar Dominasi AKD Seluma 

Geser PDI, Golkar Dominasi AKD Seluma 

PEMATANG AUR - DPRD Kabupaten Seluma menggelar paripurna dengan agenda pengesahan perubahan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) periode 2019-2024, Senin (14/02). 

Perubahan AKD ini dilakukan untuk melakukan pergantian pengurus alat kelengkapan seperti ketua Komisi, Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) dan ketua Badan Kehormatan (BK). 

Pada tahapan pemilihan ketua komisi dilakukan di ruang komisi masing-masing. Berdasarkan usulan dari masing-masing fraksi yang disampaikan kepada pimpinan DPRD. 

Menariknya, pada perubahan AKD kali ini, fraksi Golkar lebih mendominasi menduduki jabatan. Berbanding terbalik dengan sebelumnya, yang ketua alat kelengkapan didominasi oleh PDI Perjuangan. 

\"Untuk pemilihan ketua komisi dilakukan dalam dapat ditingkat komisi masing-masing,\" kata ketua DPRD Seluma Nofi Eriyan Andesca. 

Setelah paripurna dibuka dan dibacakan mekanisme tahapan pemilihan. Paripurna kemudian diskor. Dan dilanjutkan kembali setelah selesai pemilihan ketua komisi dan ketua Bapemperda. 

Paripurna kemudian dilanjutkan dengan pemilihan ketua BK. Yang dilakukan secara langsung oleh seluruh anggota DPRD yang hadir. 

Adapun hasil pemilihan AKD yaitu, ketua Komisi I tetap Syamsul Aswajar dari fraksi Golkar, ketua Komisi II tetap Sudi Hermanto dari fraksi PDIP dan ketua Komisi III Yulian Iswandi dari fraksi Golkar menggantikan Dodi Sukardi dari fraksi PDIP. Kemudian, ketua Bapemperda yaitu Okti Fitriani dari Fraksi Gerindra menggantikan ketua Bapemperda sebelumnya Tenno Haika dari fraksi Nasdem. Kemudian untuk ketua BK yaitu, Yudi Harzan juga dari fraksi Golkar.

\"Diperbolehkan dalam 2,5 tahun diberikan kesempatan untuk melakukan perubahan alat kelengkapan. Baik itu ketua-ketua Komisi maupun anggota berdasarkan usulan dari fraksi masing-masing,\" jelas Yudi Harzan ketua BK. (ndi)

Sumber: