Saat ini, Kendaraan Niaga Listrik Banyak Terjual, Banyak Brand China Kuasai Pasar Ini
Kendaraan Niaga listrik--
JAKARTA, Radarseluma.Disway.id - Kendaraan listrik sudah punya pasar tersendiri. Mobil listrik makin banyak dilirik di Indonesia.
BACA JUGA: BSI Tumbuh Melaju di Atas Pertumbuhan Industri, Triwulan III 2025
Namun saat ini yang banyak dicari, kendaraan listrik menyasar kendaraan penumpang dan tren elektrifikasi juga menyasar kendaraan niaga. Bahkan saat ini kendaraan niaga bertenaga listrik banyak dicari
Di tengah tren global menuju transportasi hijau, perusahaan asal China Olive Group tak ketinggalan ingin membangun ekosistem kendaraan niaga energi baru. Perusahaan menyiapkan strategi jangka panjang untuk memperkuat posisinya di pasar kendaraan listrik niaga nasional.
Dalam keterangan persnya, Chairman OLIVE Group, An Shaohong, mengungkapkan adanya perkembangan terbaru kolaborasi dengan perusahaan publik Indonesia, PT Oscar Mitra Sukses Sejahtera Tbk (OLIV).
“Kami bukan produsen mobil tradisional atau penyedia layanan leasing tunggal,” kata An Shaohong, dalam keterangannya.
Ia menegaskan, pihaknya ingin membangun ekosistem kendaraan niaga hijau.
“Kami mengintegrasikan manufaktur kendaraan, bank baterai, dan platform digital untuk menyediakan solusi logistik hijau terpadu, yang secara fundamental mengurangi total biaya kepemilikan pelanggan dan mendorong transportasi berkelanjutan di Indonesia,” ujar Shaohong, dalam keterangannya, Rabu (29/10/2025).
Di sisi lain, pihaknya berencana memamerkan prototipe kendaraan listrik murni (Battery Electric Vehicle/BEV) untuk logistik rantai dingin pada tahun ini.
Ekosistem bisnis OLIVE Group terbagi dalam tiga segmen utama. Pertama, litbang dan manufaktur kendaraan, melalui kerja sama dengan PT Safast Electric Vehicles Indonesia untuk mengembangkan dan memproduksi kendaraan niaga listrik.
BACA JUGA: Disnakertrans Seluma akan Usulkan 70% Tenaga Kerja Tambang Emas Bukit Sanggul dari Lokal
Sumber: