Menjadi Muslim yang Selalu Bersyukur

Menjadi Muslim yang Selalu Bersyukur

Radarseluma.disway.id - Menjadi Muslim yang Selalu Bersyukur--

Reporter: Juli Irawan 

Radarseluma.disway.id - Syukur adalah sikap hati yang agung dalam Islam. Ia bukan sekadar ucapan terima kasih, melainkan cerminan dari iman yang hidup dan kedekatan seorang hamba kepada Rabb-nya. Dalam kehidupan sehari-hari, sering kali kita lebih mudah mengeluh daripada bersyukur. Padahal, dalam syukur terdapat banyak kebaikan, keberkahan, bahkan jaminan ditambahkannya nikmat oleh Allah SWT. Islam menempatkan syukur sebagai salah satu pilar penting dalam membentuk kepribadian seorang Muslim yang kuat dan penuh ketenangan jiwa.

Makna Syukur dalam Islam

Secara bahasa, syukur (الشُّكْرُ) berarti memuji atas kebaikan dan mengakui nikmat yang diberikan. Dalam istilah syariat, syukur adalah pengakuan seorang hamba terhadap nikmat Allah melalui hati (meyakini datangnya nikmat dari Allah), lisan (memuji Allah), dan amal perbuatan (menggunakan nikmat untuk kebaikan dan ketaatan).

Allah SWT telah banyak menyebutkan keutamaan bersyukur dalam Al-Qur’an. Bahkan, perintah untuk bersyukur bukanlah sekadar anjuran, melainkan kewajiban yang harus dilakukan oleh setiap Muslim.

BACA JUGA:Hidup dengan Zuhud dan Tawakal: Kunci Kebahagiaan Hakiki dalam Islam

Dalil Al-Qur’an tentang Syukur

Allah SWT berfirman dalam Al-Qur'an Surat Ibrahim ayat 7 yang mana berbunyi: 

وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِن شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ وَلَئِن كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِي لَشَدِيدٌ

Artinya: “Dan (ingatlah), ketika Tuhanmu memaklumkan: ‘Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.’” (QS. Ibrahim: 7)

Ayat ini menjelaskan bahwa syukur merupakan sebab ditambahkannya nikmat oleh Allah, sedangkan kufur nikmat akan mendatangkan azab yang pedih. Maka menjadi jelas bahwa bersyukur bukan hanya berdampak spiritual, tapi juga nyata dalam kehidupan seorang Muslim.

Dalil Hadits tentang Syukur

Dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda dalam sebuah Hadits yang diriwayatkan oleh Hadits Muslim yang berbunyi: 

انْظُرُوا إِلَى مَنْ هُوَ أَسْفَلَ مِنْكُمْ، وَلَا تَنْظُرُوا إِلَى مَنْ هُوَ فَوْقَكُمْ، فَهُوَ أَجْدَرُ أَنْ لَا تَزْدَرُوا نِعْمَةَ اللهِ عَلَيْكُمْ

Sumber:

Berita Terkait