Pentingnya Sabar dalam Menjalani Ujian Hidup

Senin 21-04-2025,10:59 WIB
Reporter : juliirawan
Editor : juliirawan

Keutamaan Orang yang Bersabar

Dicintai Allah

Allah berfirman dalam Al-Qur'an Surat Ali Imran ayat 146 berbunyi: 

"وَاللَّهُ يُحِبُّ الصَّابِرِينَ"

Artinya: "Dan Allah mencintai orang-orang yang sabar." (QS. Ali Imran: 146)

Mendapat cinta Allah adalah puncak kenikmatan bagi seorang hamba. Dan itu bisa diraih dengan kesabaran.

Mendapat pahala tanpa batas

Allah berfirman dalam Al-Qur'an Surat Az-Zumar ayat 10 berbunyi: 

"إِنَّمَا يُوَفَّى الصَّابِرُونَ أَجْرَهُمْ بِغَيْرِ حِسَابٍ"

Artinya: "Sesungguhnya orang-orang yang bersabarlah yang akan dicukupkan pahala mereka tanpa batas." (QS. Az-Zumar: 10)

Pahala tanpa batas adalah ganjaran istimewa dari Allah yang tidak diberikan kepada sembarang hamba, melainkan hanya untuk mereka yang benar-benar bersabar dengan penuh keikhlasan.

Surga sebagai balasan

Dalam hadits riwayat Imam Al-Bukhari dan Muslim, Rasulullah SAW bersabda:

"مَا يُصِيبُ الْمُسْلِمَ مِنْ نَصَبٍ، وَلَا وَصَبٍ، وَلَا هَمٍّ، وَلَا حَزَنٍ، وَلَا أَذًى، وَلَا غَمٍّ، حَتَّى الشَّوْكَةِ يُشَاكُهَا، إِلَّا كَفَّرَ اللَّهُ بِهَا مِنْ خَطَايَاهُ"

Artinya: "Tidaklah seorang Muslim tertimpa keletihan, penyakit, kesedihan, kegundahan, gangguan, dan kesusahan, bahkan duri yang menusuknya, melainkan Allah akan menghapuskan dosa-dosanya dengan sebab itu." (HR. Bukhari dan Muslim)

Hadits ini menunjukkan bahwa kesabaran dalam menghadapi musibah akan menggugurkan dosa-dosa dan menjadi jalan menuju surga.

Kategori :