Berprestasi, Bidan Seluma Terima Hadiah Sepeda Motor dari Kemenkes RI

Selasa 22-10-2024,06:10 WIB
Reporter : Tri Suparman
Editor : Jeffri Ginting

Perjuangannya mengikuti seleksi ini patut diapresiasi. Karena dilokasi kerjanya tidak ada signal internet. Hal tersebut membuat dirinya pun harus turun gunung sejauh 25 km ke Tais. Untuk mendapatkan fasilitas internet yang disediakan di Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma saat mengikuti seleksi wawancara melalui zoom meeting.

 

"Memang penuh perjuangan mas. Untuk mengikuti seleksi saya harus kr Tais mas. Karena di desa saja masih sulit sinyal mas," ujarnya.

 

Dari sejumlah perwakilan tenaga medis dan tenaga kesehatan yang mengikuti seleksi di tingkat Provinsi Bengkulu. Merry Anita Sari, Amd Keb akhirnya dinobatkan menjadi bidan teladan terbaik dalam kategori pengabdian tanpa batas.

 

Dirinya dinyatakan lolos setelah unggul dari perwakilan tenaga kesehatan lainnya yang ada di Provinsi Bengkulu. Dalam bersaing memperoleh penghargaan selanjutnya di tingkat nasional untuk bersaing bersama ratusan tenaga medis lainnya.

BACA JUGA:Pentas Seni Lanjutan Program Seniman Masuk Sekolah Dilaksanakan 30 Oktober

BACA JUGA:Kerangkeng Jebakan BKSDA Bengkulu, Memasuki Minggu Ke 3 Belum Ada Hasil

Sementara itu, diketahui juga dirinya merupakan anggota Persatuan Istri Tentara (Persit) Kodim 0425/Seluma. Karena kesibukannya sebagai istri seorang TNI dan juga tenaga kesehatan yang bertugas di wilayah terpencil di Kabupaten Seluma.

 

Sebagai informasi, bidan Nita juga merupakan inovator Siap Siaga atau Jemput dan Antar Ibu Bersalin, yang ia tekuni sejak bertugas 12 tahun mengabdi tanpa batas. Tanpa memandang suku dan agama apapun.(ctr)

Kategori :