"Ada nama (Kahar Muzakir) itu muncul, tapi arus derasnya tidak ke beliau," ucap Andi.
Airlangga Mundur
Airlangga Hartarto mengaku, telah mengajukan pengunduran diri sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar, sejak Sabtu malam kemarin. Keputusannya mundur dari pucuk pimpinan partai berlambang beringin itu, dengan alasan menjaga keutuhan Partai Golkar.
"Pengunduran diri ini terjadi sejak semalam, Sabtu, 10 Agustus 2024. Saya Airlangga Hartarto, setelah mempertimbangkan dan untuk menjaga keutuhan Partai Golkar dalam rangka memastikan stabilitas transisi pemerintahan," kata Airlangga.
Setelah resmi mengundurkan diri, Airlangga mengaku, Partai Golkar akan segera menyiapkan mekanisme organisasi sesuai AD/ART partainya. Yakni, dalam menentukan sosok Ketua Umum Golkar selanjutnya dalam Musyawarah Nasional (Munas) 2024.