Dorong Peningkatan Produk Dalam Negeri, Wabup BS Hadir Bussiness Matching

Jumat 08-03-2024,09:00 WIB
Reporter : Radar Seluma
Editor : Radar Seluma

BENGKULU SELATAN, Radar Seluma,disway,id - Bussiness Matching Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) yang mengusung tema “Kemandirian Produk Dalam Negeri menuju Indonesia Emas".

 

Bussiness Matching tahun 2024 ini, selain pameran terdapat juga kegiatan pendukung antara lain Anugerah P3DN, Temu Bisnis, Coaching Clinic, Talk Show, dan Forum Komunikasi.

 

Wakil Bupati (Wabup) Bengkulu Selatan, H.Rifa'i Tajuddin ikut hadir dan berpartisipasi dalam Bussiness Matching Belanja Produk Dalam Negeri Tahun 2024. Kegiatan diselenggarakan, Senin-Kamis kemarin, 4-7 Maret di Sanur, Bali.

 

BACA JUGA:Menpan RB Resmikan MPP Kabupaten Seluma

BACA JUGA:Memprihatinkan! Indonesia Peringkat Ke-5 Diabetes Terbanyak di Dunia

 

"Ya, Bussiness Matching merupakan kolaborasi antara Kementerian Perindustrian dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi,"ungkap Rifa'i.

 

Dikatakan Rifa'i, ajang Bussiness Matching ini merupakan event yang sangat potensial untuk mendorong peningkatan penggunaan produk dalam negeri, karena sudah banyak hasil karya anak bangsa yang bisa bersaing dengan produk luar.

 

BACA JUGA:Bank Mandiri Siapkan Plafon Pinjaman Kredit Usaha Rakyat KUR Ajukan Khusus Para Pelaku UMKM di Indonesia

BACA JUGA:Kembali 2 Kripto Baru Listing di Indodax, ZetaChain (ZETA) dan Utility Nexusmind (UNMD)

Kategori :