Dari beberapa sumber durian dengan bentuk bulat lebih bagus jika dibandingkan dengan durian yang berbentuk lonjong atau oval. Dengan bentuk yang bulat durian katanya memiliki daging yang tebal dan dengan biji yang kecil.
Pencinta durian yang memilih durian berbentuk bulat akan mendapatkan durian matang berdaging kuning dengan isi lebih banyak.
2. Ringan
Satu lagi ciri durian yang memiliki daging yang tebal. Ketika diangkat atau dibandingkan dengan durian yang lain beratnya jauh lebih ringan.
Jangan memilih durian yang berat itu menandakan durian memiliki biji yang besar dan daging tipis. Mumpung lagi banyak penjual durian tips ini bisa dicoba.
3. Duri Pendek
Pembibit Tanaman Buah di Desa Karangnangka, Kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas, Mulyono Harsosuwito pada 22 Desember 2022 menuturkan bahwa jika ingin durian yang rasanya manis, maka pilih yang durinya tidak lancip atau jaraknya lebar.