BENGKULU SELATAN, radarselumaonline.com - Bupati Bengkulu Selatan (BS), Gusnan Mulyadi,SE.MM mengharapkan Koperasi dan Pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi masyarakat di Kabupaten Bengkulu Selatan. Hal ini disampaikan dihadapan Pelaku UMKM dan Pelaku Koprasi saat membagikan sertifikat halal kepada 74 pelaku UMKM di Aula kantor DPMD BS, Rabu (1/3/2023).
BACA JUGA:Ternyata, PT MTS (Tambak Udang) Akui Belum Miliki HGU
"Saya minta Koperasi dan Pelaku UMKM untuk lebih piawai dalam menjalankan strategi usaha ditengah deras dan ketatnya persaingan ekonomi di era globalisasi saat ini, khususnya dalam pengembangan dan pemberdayaan koperasi itu sendiri, agar keberadaanya benar-benar dapat dirasakan masyarakat,"pesan Bupati.
Dikatakan Bupati, Pelaku UMKM harus rutin mengikuti pelatihan agar mendapatan ilmu, sehingga dapat terus berbenah, dan memiliki kompetensi, serta profesional agar dapat menjalankan usahanya dengan cara baru melalui manajemen dan tata kelola yang baik.
"Dengan harapan pelaku UMKM jangan menyerah dengan keadaan, dan teruslah berjuang, serta buktikan bahwa pelaku usaha mampu meningkatkan perekonomian untuk pemenuhan kebutuhan hidup, dan tidak perlu kawatir usaha itu sama, jadikan rekan bisnis atau mitra, sebab rejeki sudah ada yang mengatur,"pungkas Bupati.
Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan dan UM BS Binagransa M.Si melalui