Anggota Dewan Soroti Kulitas Perbaikan Jalan Nasional

Kamis 13-10-2022,15:06 WIB
Reporter : admin5131radarseluma1
Editor : admin5131radarseluma1

 

 

PEMATANG AUR - Anggota DPRD Kabupaten Seluma fraksi PDI Perjuangan Dodi Sukardi, SE menyampaikan bahwa dalam perbaikan jalan Nasional dari Kabupaten  Bengkulu Selatan sampai dengan Kota Bengkulu kualitasnya tidak bagus.

"Bukan tidak diperbaiki. Hampir setiap bulan diperbaiki. Tetapi yang kita pertanyakan ini kualitasnya. Kenapa baru selesai diperbaiki sudah kembali rusak lagi. Setidaknya ada 10 titik jalan yang kondisinya sudah mulai mengalami kerusakan lagi padahal sudah tambal sulam," kata Dodi kepada wartawan, kemarin (12/10).

Dalam hal ini Dodi mengaku sudah ada upaya untuk berkoordinasi ke DPRD Provinsi Bengkulu hanya saja sampai dengan belum ada tindak lanjutnya.

"Dalam hal ini kita sudah berkoordinasi kepada ibu Srie Rejeki. Namun tampaknya sampai dengan saat ini masih belum ada tindak lanjut. Saya berharap agar tidak selalu terjadi perbaikan, maka kualitasnya tolong ditingkatkan. Kasihan dengan masyarakat masa, baru selesai diperbaiki sudah kembali rusak lagi," tuturnya.

Terlepas dari itu, informasi yang diterima Radar Seluma dalam satu tahun saja dilakukan perbaikan sampai dengan dua kali. Tak jarang masyarakat kadang mengeluhkan kondisi jalan yang sudah digali namun belum juga dilakukan perbaikan tambal sulam.(adt)

Kategori :