PEMATANG AUR - Setidaknya ada sebanyak 1.689 nelayan yang bermukim di pesisir barat pantai yang berada di 7 kecamatan wilayah Kabupaten Seluma. Pada saat ini mulai diverifikasi oleh Dinas Perikanan Kabupaten Seluma. Hal tersebut seperti yang disampaikan oleh Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Seluma Zuraini, SP MSi saat dikonfirmasi Radar Seluma diruang kerjanya. Zuraini mengatakan, dalam upaya menyikapi kesulitan para nelayan untuk memperoleh Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi di Kabupaten Seluma, yang dikeluhkan oleh para nelayan. "Untuk nelayan yang ada di Kabupaten Seluma, persyaratan bagi mereka untuk mengajukan rekomendasi mendapatkan BBM ada beberapa hal. Yang pertama adanya surat pengantar dari Kades, adanya surat Kusuka, KTP dan kebutuhan mereka per hari. Serta adanya verifikasi kapal yang mereka miliki," sampainya. Dari data yang tercatat di Dinas Perikanan Kabupaten Seluma, dari sebanyak kurang lebih 1.689 nelayan yang ada di Kabupaten Seluma. Memiliki 360 kapal nelayan akan dilakukan evaluasi atau verifikasi ulang. Langkah ini sebagai upayanya untuk setiap penerbitan rekomendasi saat pembelian BBM yang dilakukan nelayan sesuai kebutuhan. Untuk mendapatkan rekomendasi ini, Dinas Perikanan Kabupaten Seluma mewajibkan setiap nelayan menyertakan surat pengantar dari Kepala Desa, kartu KUSUKA, KTP, kebutuhan BBM per hari dan verifikasi kapal yang dimiliki. "Sesuai Perpres No. 117 tahun 2021 dan Peraturan BPH Migas No. 17 tahun 2019, surat rekomendasi pembelian BBM khusus Nelayan cukup dari Dinas Perikanan Kabupaten Seluma," tegasnya. Dirinya juga menegaskan, untuk rekomendasi dikeluarkan oleh Dinas Perikanan Kabupaten Seluma. Bukan dikeluarkan oleh Dinas Disperindagkop. Hal tersebut mengacu pada Perpres nomor 117 tahun 2021.(ctr)
1.689 Nelayan Seluma Diverifikasi, Terbitkan Rekomendasi BBM Khusus
Rabu 05-10-2022,09:18 WIB
Reporter : admin5131radarseluma
Editor : admin5131radarseluma
Kategori :
Terkait
Rabu 18-12-2024,09:04 WIB
Dinas Perikanan Akan Verifikasi Jumlah Nelayan di Seluma
Rabu 11-12-2024,20:00 WIB
Gelombang Tinggi, Nelayan Seluma Beralih Profesi Jadi Buruh 'Berondol Sawit'
Senin 09-12-2024,19:25 WIB
Diterjang Ombak, Kapal Nelayan Ilir Talo Seluma Karam, 6 Jam Nelayan Terombang-ambing
Sabtu 07-12-2024,07:42 WIB
Cuaca Ekstrem dan Gelombang Tinggi, Dinas Perikanan Seluma Sarankan Nelayan Tunda Melaut
Selasa 03-12-2024,13:57 WIB
Dua Nelayan BS yang Hilang Ditemukan dalam Kondisi Sehat
Terpopuler
Kamis 02-01-2025,20:57 WIB
APDESI Kembali Datangi Kantor Bupati Seluma, Minta Siltap Dibayar
Jumat 03-01-2025,06:30 WIB
Masih Butuh 4 Fraksi, Pembentukan Panja Atau Pansus Honorer Siluman di Seluma
Kamis 02-01-2025,21:19 WIB
Kebakaran di Seluma, Satu Warga Tewas Terbakar di Dalam Rumah
Jumat 03-01-2025,11:00 WIB
Pertualangan yang Menegangkan! Inilah 8 Game RPG tyang Akan Rilis Pada Januari 2025
Kamis 02-01-2025,21:13 WIB
Kebakaran Hebat di Desa Sari Mulyo, Satu Orang Korban MD
Terkini
Jumat 03-01-2025,18:30 WIB
Inilah Daftar Hero Serba Bisa di Mobile Legends
Jumat 03-01-2025,18:00 WIB
Hero Mobile Legends Terkuat! Siapa yang Mendominasi Land of Dawn?
Jumat 03-01-2025,14:52 WIB
Belum Ada Tanda Diperbaiki, Jalan Alternatif Napal -Tais Tetap Rusak Parah
Jumat 03-01-2025,14:30 WIB
Seru Bareng Teman! Rekomendasi Game Rilisan Januari 2025
Jumat 03-01-2025,14:00 WIB