JAKARTA, DISWAY.ID - Hari ini, Presiden Joko Widodo akan melantik Abdullah Azwar Anas secara resmi, untuk dijadikan sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) yang baru. Pelantikan akan dilangsungkan oleh Jokowidodo, Rabu 7 September 2022. Pelantikan Abdullah Azwar Anas, untuk menggantikan menpAN-RB sebelumnya Tjahjo Kumolo yang sebelumnya telah wafat pada 1 Juli 2022 lalu akibat sakit. Juli lalu, Tjahjo Kumolo meninggal dunia setelah menderita komplikasi organ dalam di Rumah Sakit Abdi Waluyo. Abdullah Azwar akan dilantik di Istana Kepresidenan Jakarta dengan menjalani serangkaian acara yang akan dimulai sejak pukul 13.30 WIB. "Abdullah Azwar Anas akan dilantik hari ini pukul 13.30 WIB,," ucap salah seorang Staf di Istana Kepresidenan di Jakarta, dikutip dari PMJ News. Sebelum dilantik sebagai Menpan RB, Azwar merupakan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) yang baru menjabat pada 13 Januari 2022 lalu. Sebelumnya, sosok Tjahjo Kumolo di lingkungan KemenPAN-RB sudah dianggap sebagai ayah karena memiliki rasa empati dan perhatian yang tinggi kepada para pegawainya. "Kami semua seluruh pegawai Kementerian Pan RB merasa kehilangan sosok yang begitu baik dan sosok yang betul-betul seperti ayah kami sendiri karena beliau sangat-sangat memperhatikan seluruh pegawai," ujar Sekretaris Menpan RB, Rini Widyantini kepada media saat konferensi pers, Jumat, 1 Juli 2022. Tidak hanya itu, Tjahjo Kumolo juga memiliki jiwa kepemimpinan yang sangat baik kepada para pegawainya sehingga banyak pegawai yang merasa senang dekat dengan sosok Almarhum. "Pak Tjahjo itu sosok pimpinan yang bijak dan jiwa kepemimpinan beliau itu selalu dengan pendekatan kekeluargaan," ungkap Rini. Rini menambahkan bahwa Tjahjo Kumolo merupakan seorang pemimpin yang tegas dan bisa menyelesaikan permasalahan dengan baik dan mudah. "Setiap persoalan-persoalnya yang disampaikan selalu dapat diselesaikan dengan cepat dan lugas," lanjutnya.
Abdullah Azwar Anas Hari Ini Dilantik Sebagai MenPAN-RB
Rabu 07-09-2022,11:01 WIB
Reporter : admin5131radarseluma
Editor : admin5131radarseluma
Kategori :
Terkait
Selasa 05-11-2024,17:29 WIB
Pimpinan DPRD Seluma Dilantik Plt Gubernur, Minta Segera Bentuk AKD
Minggu 03-11-2024,15:56 WIB
Waka I dan II DPRD Seluma Segera Defenitif
Jumat 25-10-2024,17:04 WIB
SK Gubernur Terbit, Pimpinan DPRD Seluma Segera Dilantik
Selasa 22-10-2024,21:05 WIB
Pelantikan Pimpinan DPRD Seluma Diundur, SK Gubernur Belum Diterima
Rabu 02-10-2024,09:52 WIB
Putra Seluma Bengkulu Sultan Najamudin, Dilantik Jadi Ketua DPD RI 2024-2029
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,12:49 WIB
Beredar Kabar Ada Kisah Anak Durhaka di Seluma, Aniaya Ibu Kandung
Jumat 22-11-2024,05:00 WIB
FDA Setujui AS Penggunaan Ziihera® (zanidatamab-hrii), Pengobatan Orang Dewasa dengan Kanker Saluran Empedu
Kamis 21-11-2024,11:36 WIB
Inilah Rekomendasi Game PC Ringan yang Cocok untuk Dimainkan Cepat!
Kamis 21-11-2024,14:06 WIB
Inilah Deretan Game yang Masuk Kategori di The Game Awards 2024
Kamis 21-11-2024,16:11 WIB
Mobil Honda Brio Kendaran yang Berukuran Kecil Desain Canggih Memiliki Fitur Otomatis
Terkini
Jumat 22-11-2024,11:00 WIB
Asah Otak dengan Game Strategi: Rekomendasi Game untuk Penggemar Taktik
Jumat 22-11-2024,10:01 WIB
Hampir Setiap Hari Hujan, Pjs Bupati BS Imbau Warga Waspada! Banjir dan Longsor Mengancam
Jumat 22-11-2024,09:16 WIB
Tak Ada Lembaga Survei Lokal Daftar di KPU Seluma, Lembaga Survei Wajib Terdaftar di KPU
Jumat 22-11-2024,08:33 WIB
Deretan Game Catur Terbaik dan beberapa Manfaatnya! Yok Adu Strategi Terbaikmu
Jumat 22-11-2024,08:03 WIB