Kematian ASN Kelurahan Didalami Polisi

Selasa 26-07-2022,08:05 WIB
Reporter : admin5131radarseluma
Editor : admin5131radarseluma

 

SELEBAR - Terkait dengan penemuan sosok jenazah yang sempat menghebohkan masyarakat Kelurahan Sidomulyo dan Rimbo Kedui, Kecamatan Seluma Selatan pada Minggu (24/7) pagi yang lalu. Hingga saat ini masih dilakukan penyelidikan oleh pihak Kepolisian Sat Reskrim Polres Seluma, dalam mengungkap motif kematian seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kantor Lurah Sidomulyo yang diketahui beridentitaskan Yusdianto (41) warga Kelurahan Napal, Kecamatan Seluma Kota. Ia ditemukan telah tak bernyawa di area lokasi perkebunan kelapa sawit. Dikatakan Kapolres Seluma, AKBP Dharmawan Dwiharyanto, SIK melalui Kasat Reskrim, Iptu Dwi Wardoyo, SH MH saat dikonfirmasi Radar Seluma, jika untuk saat ini hasil visum terhadap jenazah yang ditemukan dilokasi perkebunan kelapa sawit pada Minggu pagi yang lalu belum keluar.  "Untuk hasil visumnya belum keluar," sampai Kasat Reskrim.

Hanya saja pihak Kepolisian Sat Reskrim Polres Seluma masih melakukan penyelidikan terkait dengan motif kejadian tersebut. Sembari menunggu hasil visum yang nantinya dikeluarkan oleh pihak Medis. Untuk hasil sementara dari pihak Medis diungkap jika pada jasad korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. "Informasi saat penyidik kesana, tapi belum tentu kebenarannya ya. Kita harus menunggu hasil visum, tidak ada tanda-tanda kekerasan," singkatnya.

Sekedar mengingatkan, jika jasad ditemukan oleh warga pada Minggu (24/7) pagi, sekitar pukul 08.00 WIB. Dengan posisi tengkurap yang hanya mengenakan celana pendek berwarna biru. Di tengah areal perkebunan kelapa sawit milik Sutrisno Warga Kelurahan Sidomulyo di dekat areal lokasi persawahan. Jasad ditemukan tak sengaja oleh Halidun (50) warga Kelurahan Sidomulyo. Pada saat dirinya sedang dalam perjalanan menyemprot hama padi di area sawahnya.

Diketahui juga, jika Korban dinyatakan tidak pulang ke rumah sudah sejak dua hari terakhir sebelum ditemukan meninggal. Usai ditemukannya jenazah p;ada pagi Minggu, anggota Kepolisian Polsek dan Polres Seluma langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Jenazah korban pun langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tais, untuk dilakukan visum.(ctr)

Kategori :