Satu Dusun Desa Penago Baru Terendam Banjir

Kamis 28-10-2021,02:22 WIB
Reporter : Radar seluma
Editor : Radar seluma

PENAGO BARU - Intensitas curah hujan yang tinggi dan cukup lama pada Selasa (26/10) sejak sore hingga malam dinihari. Sempat mengakibatkan musibah banjir yang terjadi di wilayah Desa Penago Baru, Kecamatan Ilir Talo. Setidaknya banjir melanda ratusan rumah milik warga yang berada di Dusun I Desa Penago Baru. Musibah bencana banjir yang melanda satu Dusun tersebut diakibatkan lantaran luapan air sungai sekitar yang mengalami pendangkalan. Serta dipengaruhi karena curah hujan yang cukup lama. \"Kami yang berada di Dusun Satu Desa Penago Baru mengalami musibah banjir. Rumah warga banyak yang terendam banjir dengan ketinggian selutut orang dewasa. Bahkan hingga ada yang sampai sepaha orang dewasa,\" sampai Sarikin salah satu warga kepada Radar Seluma. Air mulai masuk ke pemukiman warga hingga ke rumah warga sejak Rabu Dini hari. Hal tersebut sontak sempat membuat keresahan yang dialami oleh warga setempat. Setidaknya ada ratusan rumah yang ikut terendam banjir. \"Kami mengharapkan kepada bapak bupati untuk dapat mengatasi musibah banjir ini,\" harapnya. Tak ada korban jiwa dalam musibah banjir yang sempat terjadi di Dusun I Desa Penago Baru tersebut. Hanya saja membuat barang-barang berharga milik masyarakat ikut terendam. Musibah bencana banjir tersebut baru sempat surut pada Rabu Siang.(ctr)

Tags :
Kategori :

Terkait