Bupati Seluma Bawa Istri yang Dokter Kunjungi RSUD Tais, Punya Utang Tembus Rp 2 Miliar

Bupati Seluma cek RSUD Tais--
SELEBAR, Radarseluma.Disway.id - Polemik di RSUD Tais tampaknya menjadi perhatian dari Bupati Seluma, Teddy Rahman, SE, MM. Apa lagi persoalan utang obat RSUD yang mencapai 2 miliaran. Bupati Seluma, Teddy Rahman, SE MM bersama sang istri yang juga tenaga medis, dr Mega Ayu Variza, mendadak turun meninjau langsung kondisi RSUD Tais.
BACA JUGA:23 Maret 2025, KPU akan Tetapkan Bakal Calon Bupati BS Pengganti GusnanSuryatati
Pada sidak yang dilakukan oleh Bupati Seluma bersama istri, melakukan pengecekan di seluruh ruangan. Bahkan sempat meninjau salah seorang pasien yang sedang menjalani rawat inap dengan didampingi pihak manajemen RSUD Tais, usai mencoba mengakhiri hidupnya dengan racun kontak.
Sidak dilakukan dengan pengecekan ke sejumlah ruangan rawat inap pasien lainnya. Lantaran Bupati dan istrinya yang penasaran ingin melihat lebih dekat kondisi RSUD Tais terkini.
"Sepulang safari ramadhan saya dan istri ingin melihat kondisi RSUD Tais, memang PR-nya banyak. Sampai saya bingung menjelaskan darimana untuk memulainya. Yang jelas tadi masukannya dari teman-teman tadi, apabila ada pasien hadir dilayani dengan baik, dokternya siap sedia, obatnya ada, sebenarnya cukup dengan itu masyarakat yang hadir itu insyaallah merasa puas, belum untuk yang wah-wah belum saatnya lah," sampai Bupati Seluma, Teddy Rahman, SE MM.
BACA JUGA:Harga Cabai Merah Normal, Kelangkaan Gas LPG 3 Kg di Seluma Hanya Sebagian Daerah
Adapun beberapa poin penting yang disampaikan ke pihak manajemen RSUD Tais saat disidak oleh Bupati Seluma. Bupati Seluma berharap tetap mengedepankan pelayanan prima murah senyum kepada pasien, tersedianya dokter dan obat-obatan. Guna mendongkrak PAD yang kini hanya mampu menyumbang PAD sebesar kurang lebih Rp 400 juta dalam setahun. Jumlah tersebut diketahui jauh dari yang ditargetkan yang mencapai Rp 6 Miliar.
Sumber: