Status Ridwan Kamil Belum Ada, Rumahnya Sudah Digeledah KPK!

Rumah Ridwan Kamil--
Jakarta, Radarseluma.Disway.id - Sampai saat ini, status mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil belum ada. Dalam kasus dugaan korupsi di Bank bjb Jawa Barat. Namun rumah mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil (RK) sudah digeledah KPK.
BACA JUGA:Juara Bertahan All England 2024, Jojo Lolos ke 16 Besar! Diikuti Putri KW
BACA JUGA:Cawabup Rifa
Artinya ada dugaan terkait tindak pidana korupsi terkait kasus korupsi di Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BJB). Sehingga rumah tersebut digeledah. Paling tidak, ada keterangan saksi atau tersangka yang menyebut.
Sayangnya, sampai kini KPK belum berkomentar.
"Tidak berstatus apa-apa," kata jubir KPK, Tessa Mahardhika, saat dihubungi, Selasa (11/3/2025).
Tessa mengungkapkan RK belum berstatus apa pun karena belum ada pemanggilan terhadap yang bersangkutan.
"Belum ada panggilan kepada yang bersangkutan," ujarnya.
Namun diungkapkan Tessa, KPK akan memanggil siapa pun apabila keterangannya dibutuhkan dalam perkara tersebut. Termasuk memanggil RK.
Sumber: