Raja Aset Terbesar di Indonesia, Bank Mandiri Sabet Posisi Puncak Fortune Indonesia 100
Bank Mandiri --
BACA JUGA:Toyota Avanza Mobim MPV Paling Terlaris di Pasaran Mrmikat Ribuan Juta Masyarakat di Indonesia
BACA JUGA: Tak Kunjungan Dibangun, Warga Desa Simpang Tagih Janji Bupati Seluma
Fungsi intermediasi tersebut diimbangi dengan pertumbuhan DPK secara konsolidasi yang tumbuh sebesar 15,4% YoY menjadi Rp1.651 triliun di Kuartal II 2024. Darmawan menambahkan, pertumbuhan DPK yang positif didorong oleh peningkatan dana murah sebesar 17,9% secara tahunan, yang ditopang oleh pertumbuhan giro sebesar 23% YoY menjadi Rp612 triliun dan tabungan yang meningkat 13,4% YoY menjadi Rp626 triliun.
Pertumbuhan tersebut pun berkontribusi mendorong komposisi rasio dana murah (CASA Ratio) terus meningkat mencapai 79,7% secara bank only, level tertinggi dalam sejarah Bank Mandiri. Pencapaian tersebut, ikut berkontribusi menjaga biaya dana atau Cost of Fund (CoF) bank only di level yang rendah sebesar 2,08%.
"Dengan aset yang terus bertumbuh dan kinerja yang semakin kuat, kami berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi positif bagi perekonomian nasional dan memenuhi kebutuhan nasabah dengan layanan yang inovatif dan berkualitas,” tegasnya.
Sebagai bank dengan aset terbesar di Indonesia, Bank Mandiri terus konsisten memperkuat peranannya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional berbasis kerakyatan. Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah dengan memperluas akses layanan perbankan digital.
Bank Mandiri terus mengembangkan Livin’ dan Kopra by Mandiri untuk memberikan kemudahan akses kepada nasabah di seluruh Indonesia, terutama dalam menghadapi era ekonomi digital yang semakin berkembang pesat.
Benar saja, melalui inovasi yang dilakukan hingga pertengahan tahun, Livin’ by Mandiri telah mampu melayani lebih dari 26 juta nasabah di dalam dan luar negeri, meningkat 35% YoY. Super app andalan Bank Mandiri ini, telah mengelola 1,8 miliar transaksi hingga Juni 2024. Pada periode yang sama nilai transaksi Livin’ by Mandiri tercatat tembus lebih dari Rp1.883 triliun, melesat 25% dari periode tahun sebelumnya.
Sumber: