Upaya BSI Kembangkan Agen, Kini Capai 103 Ribu, Volume Transaksi Tembus Rp31 T

 Upaya BSI Kembangkan Agen, Kini Capai 103 Ribu, Volume Transaksi Tembus Rp31 T

Agen BSI sudah menyebar dari Aceh sampai Papua--

 

Jakarta, Radarseluma.Disway.Id - Upaya PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI)  meningkatkan inklusi serta literasi perbankan dan keuangan syariah melalui layanan agen laku pandai yang jangkauannya hingga pelosok negeri membuahkan hasil. Kini jumlah BSI Agen mencapai 103.614 agen tersebar dari Aceh hingga Papua, dengan volume sekitar 15.000 transaksi senilai Rp31 triliun hingga Juli 2024.

 

BACA JUGA:Agustus 2024, BSI Punya Program Diskon Hingga 1 Juta

BACA JUGA:Kredit Mobil Fortuner VRZ Gunakan Kartu Debt Collector Ajukan Langsung Dealer Toyota Proses Cepat!

 

Direktur Sales & Distribution BSI Anton Sukarna mengatakan kehadiran BSI Agen semakin memperkuat layanan dan menumbuhkan inklusi perbankan syariah. Menjamurnya agen laku pandai tersebut membuktikan bahwa minat masyarakat bertransaksi keuangan syariah meningkat yang berdampak positif untuk pembukaan lapangan kerja baru melalui profesi BSI Agen.

 

“BSI berharap bisa membuat ekosistem syariah ini menjadi hidup dan berdampak baik dari sosial dan ekonomi bagi masyarakat ke depannya. Melalui BSI Agen ini, BSI terus berupaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan syariah ke seluruh Indonesia,” katanya.

 

Anton berharap tingginya volume transaksi ini ke depan dapat menggerakkan ekonomi masyarakat hingga ke akar rumput. Apalagi di tengah kondisi ekonomi yang dinamis. Anton lanjut menjelaskan bahwa hampir 60% BSI Agen tersebar di Provinsi Aceh, dan sisanya di Pulau Jawa.

 

BACA JUGA:Da Nang, Destinasi Wisata Terbaik Vietnam, Memiliki Serangkaian Pertujukan Baru

BACA JUGA:Kontrak Darurat Bukan Buat Menagih, Berikut Aturan Buat Debt Collector Pinjol 2024,Nasabah Wajib Tahu!

Sumber: