Propil 25 Nabi & Rasul Menurut Islam Berdasarkan Al-Qur'an ( Part Tiga)
Reporter:
Juli irawan |
Editor:
Juli irawan |
Kamis 18-04-2024,12:31 WIB
Kajian Islam. Propil Nabi dan Rasul --
Sambungan (Part dua)
Kajian Islam. Radar Seluma. Disway.id -Allah SWT menciptakan Manusia di muka bumi sebagai Khalifah sebagaimana Allah SWT berfirman dalam Al-Qur'an Surat Al Baqarah ayat 30 yang berbunyi:
وَإِذْ قَالَ رَبُّكَ لِلْمَلَائِكَةِ إِنِّي جَاعِلٌ فِي الْأَرْضِ خَلِيفَةً ۖ قَالُوا أَتَجْعَلُ فِيهَا مَنْ يُفْسِدُ فِيهَا وَيَسْفِكُ الدِّمَاءَ وَنَحْنُ نُسَبِّحُ بِحَمْدِكَ وَنُقَدِّسُ لَكَ ۖ قَالَ إِنِّي أَعْلَمُ مَا لَا تَعْلَمُونَ
Artinya:
"Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para Malaikat: "Sesungguhnya Aku hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi". Mereka berkata: "Mengapa Engkau hendak menjadikan (khalifah) di bumi itu orang yang akan membuat kerusakan padanya dan menumpahkan darah, padahal kami senantiasa bertasbih dengan memuji Engkau dan mensucikan Engkau?" Tuhan berfirman: "Sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui"." (QS. Al Baqarah: 30).
Maka Allah SWT mulai menciptakan Nabi Adam AS sebagai Manusia pertama dari tanah sebagaimana dijelaskan dalam Al-Quran Surah Al Hijr ayat 26 berbunyi:
وَلَقَدْ خَلَقْنَا الْاِنْسَانَ مِنْ صَلْصَالٍ مِّنْ حَمَاٍ مَّسْنُوْنٍۚ (٢٦)
Artinya:
"Sungguh, Kami benar-benar telah menciptakan manusia (Adam) dari tanah liat kering dari lumpur hitam yang dibentuk. (QS Al Hijr: 26)
Setelah Nabi Adam diciptakan maka Allah SWT mengutus beberapa Nabi dan Rasul sebanyak 25 Nabi dan Rasul yang wajib umat Muslim yakini dan imani
Berikut propil Nabi dan Rasul ayoo kita simak baik-baik sebagai umat Muslim kita mengetahuinya.
Sebelum nya sudah 10 Nabi dan Rasul yang yaitu Nabi Adam AS, Nabi Idris AS, Nabi Nuh AS, Nabi Hud AS dan Nabi Shaleh AS pada Part satu di part dua ada Nabi Ibrahim AS, Nabi Luth AS, Nabi Ismail AS, Nabi Ishak AS dan Nabi Ya'qub AS. Selanjutnya Part Tiga kita mulai Nabi yang Ke 11
Kesebelas: Nabi Yusuf AS.
Nabi Yusuf AS merupakan Putra dari Nabi Ya'qub AS hidup pada masa 1745-1635 sebelum Masehi di utus Allah SWT untuk penduduk Mesir dengan memiliki keturunan 2 orang laki-laki dan 1 perempuan kaum Nabi Yusuf AS di sebut Heksos dan Bani Israel wafat di Nablus pada usia 110 tahun. Nabi Yusuf AS yang terkenal dengan ketampanannya ini Allah SWT sebut nama nya dalam Al-Qur'an sebanyak: 58 kali, bahkan Nama Yusuf AS di jadikan nama Surat dalam Al-Qur'an.
Salah satu Surat yang menyebut Nama Nabi Yusuf AS yaitu Al-Qur'an Surat Yusuf ayat 4-5 yang berbunyi:
اِذۡ قَالَ يُوۡسُفُ لِاَبِيۡهِ يٰۤاَبَتِ اِنِّىۡ رَاَيۡتُ اَحَدَ عَشَرَ كَوۡكَبًا وَّالشَّمۡسَ وَالۡقَمَرَ رَاَيۡتُهُمۡ لِىۡ سٰجِدِيۡنَ ٤
قَالَ يٰبُنَىَّ لَا تَقۡصُصۡ رُءۡيَاكَ عَلٰٓى اِخۡوَتِكَ فَيَكِيۡدُوۡا لَـكَ كَيۡدًا ؕ اِنَّ الشَّيۡطٰنَ لِلۡاِنۡسَانِ عَدُوٌّ مُّبِيۡنٌ ٥
Artinya:
"(Ingatlah), ketika Yusuf berkata kepada ayahnya, "Wahai ayahku! Sungguh, aku (bermimpi) melihat sebelas bintang, matahari dan bulan; kulihat semuanya sujud kepadaku."
Dia (ayahnya) berkata, "Wahai anakku! Janganlah engkau ceritakan mimpimu kepada saudara-saudaramu, mereka akan membuat tipu daya (untuk membinasakan)mu. Sungguh, setan itu musuh yang jelas bagi manusia." (QS Yusuf 4-5)
Kajian Islam. Kisah para Nabi dan Rasul
Keduabelas: Nabi Ayyub AS.
Nabi Ayyub merupakan putra dari Amush hidup di bumi selama 120 tahun pada masa 1540-1420 sebelum Masehi dan di utus oleh Allah di Dataran Hauran dengan di karuniai keturunan yang cukup banyak yaitu 26 orang anak adapun kaum Nabi Ayyub AS di namai Bangsa Arami dan Amori didaerah Syria dan Yosdania dan wafat di Dataran Hauran.
Allah SWT menyebut Nama Nabi Ayyub AS dalam Al-Quran sebanyak 4 kali.
Nabi Ayyub AS terkenal dengan kesabarannya sebagaimana Allah SWT berfirman dalam Al-Qur'an Surat Al-Anbiya ayat 83 yang berbunyi:
۞ وَأَيُّوبَ إِذْ نَادَىٰ رَبَّهُۥٓ أَنِّى مَسَّنِىَ ٱلضُّرُّ وَأَنتَ أَرْحَمُ ٱلرَّٰحِمِينَ
Artinya:
"Dan (ingatlah kisah) Ayub, ketika ia menyeru Tuhannya: "(Ya Tuhanku), sesungguhnya aku telah ditimpa penyakit dan Engkau adalah Tuhan Yang Maha Penyayang di antara semua penyayang" (QS Al-Anbiya 83)
Tiga Belas: Nabi Syu'aib AS.
Nabi Syu’aib AS merupakan putra dari Mikail Kaum Madyan juga tidak mempercayai adanya Allah SWT.
Hal itulah yang menyebabkan diutusnya Nabi Syu'aib untuk menyadarkan kaumnya. Nabi Syu'aib juga merupakan penduduk Madyan.
Nabi Ayyub AS hidup selama 110 tahun pada masa 1600-1490 sebelum Masehi dan di utus oleh Allah di Madyan Pesisir Laut Merah di tenggara Gunung Sinai serta memiliki keturunan 2 anak perempuan adapun kaum Nabi Syu'aib AS di sebut Madyan dan Ash-habul Aikah dan wafat
di Yordania dan Al-Quran menyebutkan namanya sebanyak: 11 kali.
Salah satu nya terdapat dalam Al-Qur'an Surat Al-A'raf ayat 85 berbunyi:
وَإِلَىٰ مَدْيَنَ أَخَاهُمْ شُعَيْبًا ۗ قَالَ يَٰقَوْمِ ٱعْبُدُوا۟ ٱللَّهَ مَا لَكُم مِّنْ إِلَٰهٍ غَيْرُهُۥ ۖ قَدْ جَآءَتْكُم بَيِّنَةٌ مِّن رَّبِّكُمْ ۖ فَأَوْفُوا۟ ٱلْكَيْلَ وَٱلْمِيزَانَ وَلَا تَبْخَسُوا۟ ٱلنَّاسَ أَشْيَآءَهُمْ وَلَا تُفْسِدُوا۟ فِى ٱلْأَرْضِ بَعْدَ إِصْلَٰحِهَا ۚ ذَٰلِكُمْ خَيْرٌ لَّكُمْ إِن كُنتُم مُّؤْمِنِينَ
Artinya:
"Dan (Kami telah mengutus) kepada penduduk Mad-yan saudara mereka, Syu'aib. Ia berkata: "Hai kaumku, sembahlah Allah, sekali-kali tidak ada Tuhan bagimu selain-Nya. Sesungguhnya telah datang kepadamu bukti yang nyata dari Tuhanmu. Maka sempurnakanlah takaran dan timbangan dan janganlah kamu kurangkan bagi manusia barang-barang takaran dan timbangannya, dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi sesudah Tuhan memperbaikinya. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika betul-betul kamu orang-orang yang beriman." (QS Al-A'raf ayat 85)
Empat Belas: Nabi Musa AS.
Nabi Musa adalah putra dari Imran dan ibundanya bernama Ibunya Yukabad atau Yuhanaz Bilzal hidup pada masa 1527-1407 sebelum Masehi di utus oleh Allah di daerah Sinai Mesir memiliki keturunan 2 orang anak bernama Azir dan Jursyun dari istrinya bernama Shafura binti Syu’aib As.
Adapun kaum Nabi Musa AS yaitu Bani Israel dan Fir'aun raja Mesir yang Zalim dan wafat di Gunung Nebu Jordania pada usia 120 tahun Al-Quran menyebutkan namanya sebanyak: 136 kali.
Salah satunya terdapat dalam Al-Qur'an Surah Taha ayat 77 yang berbunyi:
وَلَقَدْ اَوْحَيْنَآ اِلٰى مُوْسٰٓى اَنْ اَسْرِ
بِعِبَادِيْ فَاضْرِبْ لَهُمْ طَرِيْقًا فِى الْبَحْرِ يَبَسًاۙ لَّا تَخٰفُ دَرَكًا وَّلَا تَخْشٰى
Artinya:
"Dan sungguh, telah Kami wahyukan kepada Musa, 'Pergilah bersama hamba-hamba-Ku (Bani Israil) pada malam hari, dan pukul lah (buat lah) untuk mereka jalan yang kering di laut itu, (engkau) tidak perlu takut akan tersusul dan tidak perlu khawatir (akan tenggelam)" (QS Surah Taha 77)
Kajian Islam. Kisah 25 Nabi dan Rasul
Lima Belas: Nabi Harun AS.
Nabi Harun merupakan putra dari Imran dan memiliki istrinya bernama Ayariha Nabi Harun hidup di dunia selama 123 tahun pada masa 1531-1408 sebelum Masehi dibutus Allah SWT untuk penduduk Sinai di Mesir dan wafat di Gunung Nebu Jordania. adapun kaumnya sama dengan Nabi Musa AS yaitu Bani Israel dan Fir’aun (gelar raja Mesir) sebab Nabi Harun hidup di Masa Nabi Musa bahkan menjadi Sahabat dan pembantu Nabi Musa dalam melawan kezaliman Fir'aun.
Al-Quran menyebutkan namanya sebanyak: 20 kali
Salah satunya Al-Qur'an Surat Al-furqan ayat 35 berbunyi:
وَلَقَدْ اٰتَيْنَا مُوْسَى الْكِتٰبَ وَجَعَلْنَا مَعَهٗٓ اَخَاهُ هٰرُوْنَ وَزِيْرًا ۚ
Artinya:
"Sungguh, Kami telah menganugerahkan Kitab (Taurat) kepada Musa dan menjadikan Harun saudaranya untuk menyertai dia sebagai wazir (pembantu)" (Q.S. Al-Furqaan : 35)
Enam Belas: Nabi Dzulkifli AS.
Nabi Dzulkifli.merupakan Puta Nabi Ayyub AS berusia 75 tahun pada masa 1500-1425 sebelum Masehi di utus oleh Allah SWT di daerah Damaskus dan sekitarnya adapun kaumnya bernama Bangsa Arami dan Amori (Kaum Rom), Syria dan Yordania dan Damaskus Al-Qur'an menyebut namanya hanya 2 kali
Nabi Dzulkifli AS juga terkenal dengan kesabarannya sebagaimana disebutkan oleh Allah dalam surat Al Anbiya ayat 85-86 berbunyi:
وَاِسْمٰعِيْلَ وَاِدْرِيْسَ وَذَا الْكِفْلِۗ كُلٌّ مِّنَ الصّٰبِرِيْنَ ۙ ٨٥ وَاَدْخَلْنٰهُمْ فِيْ رَحْمَتِنَاۗ اِنَّهُمْ مِّنَ الصّٰلِحِيْنَ ٨٦
Artinya:
"Dan (ingatlah kisah) Ismail, Idris dan Zulkifli. Semua mereka termasuk orang-orang yang sabar, Kami telah memasukkan mereka kedalam rahmat Kami. Sesungguhnya mereka termasuk orang-orang yang saleh." (QS Al Anbiya 85-86)
Tujuh Belas: Nabi Daud AS.
Nabi Daud putra Isya berusia 100 tahun pada masa 1063-963 sebelum Masehi dan oleh Allah SWT di utus di Palestina dan Israel dan hanya memiliki seorang anak yang juga menjadi Nabi yaitu Nabi Sulaiman AS adapun sebutan untuk kaum nya bernama Bani Israel dan wafat di Baitul Maqdis Yerusalem.Al-Quran menyebutkan namanya sebanyak: 18 kali.
Salah satunya Surat An-Naml Ayat 15 berbunyi:
وَلَقَدْ اٰتَيْنَا دَاوٗدَ وَسُلَيْمٰنَ عِلْمًاۗ وَقَالَا الْحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِيْ فَضَّلَنَا عَلٰى كَثِيْرٍ مِّنْ عِبَادِهِ الْمُؤْمِنِيْنَ ١٥
Artinya :
"Sungguh, Kami benar-benar telah menganugerahkan ilmu kepada Daud dan Sulaiman. Keduanya berkata, “Segala puji bagi Allah yang melebihkan kami daripada kebanyakan hamba-hamba-Nya yang mukmin.” (QS An- Naml 15)
Delapan Belas Nabi Sulaiman AS.
Nabi Sulaiman merupakan keturunan Nabi Daud AS berusia hanya 66 tahun pada masa 989-923 sebelum Masehi sana halnya dengan ayahnya Nabi Sulaiman di utus di daerah Palestina dan Israel meneruskan perjuangan Nabi Daud AS ayahandanya adapun Nabi Sulaiman AS hanya memiliki 1 orang anak bernama Rahab’an dan sebutan untuk kaumnya Bani Israel dan Nabi Sulaiman wafat di Baitul Maqdis Yerusalem adapun Al-Quran menyebut namanya sebanyak 21 kali
Diantaranya terdapat dalam Al-Qur'an Surat An Naml 17 berbunyi:
وَحُشِرَ لِسُلَيْمٰنَ جُنُوْدُهٗ مِنَ الْجِنِّ وَالْاِنْسِ وَالطَّيْرِ فَهُمْ يُوْزَعُوْنَ
Artinya :
"Dan dihimpunkan untuk Sulaiman tentaranya dari jin, manusia dan burung lalu mereka itu diatur dengan tertib (dalam barisan)". (QS. An Naml: 17)
Sembilan Belas: Nabi Ilyas AS.
Nabi Ilyas merupakan putra dari Yasin
hidup selama 60 tahun pada masa 910-850 sebelum Masehi di utus di daerah Ba’labak Lebanon dan wafat Allah angkat ke langit adapun sebutan kaumnya Bangsa Fenisia dan Al-Quran menyebutkan namanya sebanyak 4 kali
Salah satunya terdapat dalam Al-Qur'an Surat Shaad ayat 48 berbunyi:
وَاذْكُرْ اِسْمٰعِيْلَ وَالْيَسَعَ وَذَا الْكِفْلِ ۗوَكُلٌّ مِّنَ الْاَخْيَارِۗ
Artinya:
“Dan ingatlah Ismail, Ilyasa’, dan Zulkifli. Semuanya termasuk orang-orang yang paling baik.” (QS Shaad 48)
Dua Puluh: Nabi Ilyasa’ AS.
Nabi Ilyasa’ adalah putra dari Akhthub
berusia 90 tahun pada masa 885-795 sebelum Masehi diutus di Jaubar Damaskus dan wafat di Palestina adapun sebutan kaumnya Bangsa Arami dan Bani Israel. Al-Quran menyebut namanya hanya 2 kali yaitu:
Al-Qur'an Surat Al-An, Aam ayat 86 dan Surat Shaad ayat 48 berbunyi:
وَاِسْمٰعِيْلَ وَالْيَسَعَ وَيُوْنُسَ وَلُوْطًاۗ وَكُلًّا فَضَّلْنَا عَلَى
Artinya:
dan Ismail, Ilyasa', Yunus dan Luth. Masing-masing Kami lebihkan derajatnya di atas umat (di masanya), (QS Al-An’aam 86)
وَاذْكُرْ اِسْمٰعِيْلَ وَالْيَسَعَ وَذَا الْكِفْلِ ۗوَكُلٌّ مِّنَ الْاَخْيَارِۗ
Artinya:
" Dan ingatlah akan Ismail, Ilyasa' dan Zulkifli. Semuanya termasuk orang-orang yang paling baik. (Q.S. Shaad : 48)
Itulah 10 Propil Nabi dan Rasul di Part 3 ini adapun untuk 5 Propil Nabi dan Rasul lagi akan kita umat di Part ke 4.
Bersambung.. (djl)
Sumber: