Banjir Rendam 900 Rumah di Kabupaten Bogor! 2 Meninggal Akibat Longsor
Banjir di Bogor--
Bogor, Radar Seluma.Disway.Id - Hujan deras yang mengguyur sejumlah wilayah di Kabupaten Bogor, Jawa Barat (Jabar), mengakibatkan banjir. Bahkan disebutkan ada 900 unit rumah warga yang terendam akibat banjir.
Kapusdatinkom Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari dalam keterangannya menyebutkan 959 unit rumah warga terendam, 5 unit di antaranya mengalami rusak ringan.
BACA JUGA:Honorer Tendik Lulusan SD, SMP dan SMA Dapat Kabar Baik Tes PPPK 2024
BACA JUGA: 30 Desa di Seluma Cairkan DD Tahap I, Ada Desa Capai 1 Miliar Lebih
Tinggi banjir disebutkan BNPB bervariasi dari 30-200 cm. Wilayah yang dilaporkan banjir terjadi di Kecamatan Bojonggede, Kecamatan Sukaraja, Kecamatan Cibinong, Kecamatan Kemang, dan Kecamatan Parung.
Akibat banjir ini, 219 jiwa mengungsi ke tempat yang lebih aman saat rumah mereka masih terndam banjir. Banjir terjadi pada Minggu (24/3) dan kini sudah berangsur surut.
Sumber: