Ternyata, 25.323 Warga Seluma Golput Dalam Pilpres, 2.689 Suara Tak Sah

 Ternyata, 25.323 Warga Seluma Golput Dalam Pilpres, 2.689 Suara Tak Sah

Pencoblosan--

 

 

PASAR TAIS, Radar Seluma.Disway.Id,  - Sebanyak 25.323 orang warga Kabupaten Seluma masuk dalam data Golongan Putih (Golput) atau tidak memberikan hak suaranya dalam Pemilihan Presiden. Hal ini menunjukan minimnya partisipasi masyarakat Seluma dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

 

BACA JUGA: PDIP Berpeluang Besar Ciptakan Hattrick, Unggul 17% di Semua Quick Count

BACA JUGA:Bank Mandiri Siapkan Pinjaman KUR Modal Usaha Mikro UMKM, Syarat Muda Proses Cepat Cicilan Ringan Ajakan!

 

 Tidak hanya itu ada 2.689 lembar surat suara Pilpres yang tidak sah. Yang menandakan minimnya pengetahuan masyarakat tentang tata cara pencoblosan. Padahal Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah melaksanakan Kirab Pemilu. Namun hal itu dinilai kurang efektif. 

 

Sebagaimana diketahui pasangan Prabowo Gibran menang telak di Kabupaten Seluma dengan perolehan suara 96.293 dari total suara sah 128.742. Ketua KPU Seluma Henri Arianda saat dikonfirmasi soal banyak masyarakat Seluma yang Golput menyampaikan saat ini pihaknya belum tahu dan sedang dalam proses rekap. "Kita belum tahu, karena saat ini sedang dalam proses rekap," singkat Henri, kemarin (15/2).

 

25.323 itu bukan jumlah yang sedikit mengingat DPT di Kabupaten Seluma hanya 156.754. Masyarakat yang bersikap apatis terhadap politik menjadi salah satu penyebab tingginya angka golput. Masyarakat dengan tipe seperti ini tidak lagi peduli dengan urusan politik, bahkan tidak juga mencari tahu apa itu golput dan risiko jika memilih untuk golput pada setiap pemilu.

 

Ada banyak faktor yang dinilai menyebabkan seseorang tidak memilih ketika pemilu.

Sumber: