RS Indonesia di Gaza Dikepung Israel, 200 Pasien Dievakuasi Palang Merah

RS Indonesia di  Gaza Dikepung Israel, 200 Pasien Dievakuasi Palang Merah

Rumah sakit Indonesia di Gaza--

Saat ini, ada  400 pasien  berada di RS Indonesia. Tidak hanya itu,  di dalam dan sekitar RS Indonesia juga ada 2.000 pengungsi.

 

Hamas sebelumnya melaporkan puluhan tank dan kendaraan lapis baja dikerahkan di sekitar rumah sakit Indonesia dan melepaskan tembakan ke arah fasilitas tersebut.

 

 

 

Sementara itu,  Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) kaget dengan kondisi ini.

"WHO terkejut dengan serangan terhadap Rumah Sakit Indonesia di Gaza yang dilaporkan mengakibatkan 12 kematian, termasuk pasien, dan puluhan luka-luka, termasuk yang kritis dan mengancam jiwa," cuit Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus.

 

BACA JUGA: 620 Ribu Orang Ikut UpRace 2023, Capai VND7 Miliar Untuk Sosial

BACA JUGA:Ferrari LaFerrari, Mobil Sport Teratas Italia dengan Kombinasi Fitur Hibrida dan Otonom

 

 

Cuitan itu disampaikan Tedros tanpa menyebut subjek penyerang RS Indonesia. Tedros tidak menulis nama 'Israel' atau entitas lain sebagai pihak pelaku. Dia menegaskan masyarakat sipil harus terlindung di rumah sakit, tidak boleh diserang dalam kondisi perang sekalipun.

 

Sumber: