Baru Instalasi Listrik dan Tambat Labuh di-PHO, PPN Seluma
Ditargetkan akan selesai sebelum tanggal 15 Desember 2023--
Adapun ketujuh program pembangunan PPN di Desa Pasar Seluma tersebut antara lain, pembangunan instalasi air bersih dan air baku lainnya senilai Rp 498.576.015,28 oleh kontraktor pelaksana CV Kurnia Utama. Pembangunan turap penahan tanah (Revetment) senilai Rp 2.660.150.103,58 oleh kontraktor pelaksana CV Daya Cipta Karima.
Pembangunan atau rehab Tempat Pemasaran Ikan (TPI higienis) senilai Rp 1.593.658.098,69 oleh kontraktor pelaksana CV Icha Kontruksi. Pembangunan dermaga senilai Rp 8.167.353.336,08 oleh kontraktor pelaksana CV Kencana Pratama Konstruksi. Pembangunan kolam pelabuhan Rp 1.698.956.458,14 oleh kontraktor pelaksana CV Ya Latif Mulia.
BACA JUGA:New Toyota Alphard Perkenalkan Generasi Terbaru 2024 Resmi Meluncur di Pasar Indonesia
BACA JUGA:Usai Diperiksa 4 Jam, Firli Bahuri Hindari Wartawan! Tutupi Wajah dengan Tas
Pembangunan drainase senilai Rp 634.104.634,43 oleh kontraktor pelaksana CV Radja Sakti. Pemasangan instalasi listrik (termasuk trafo) Rp 276.280.400 oleh kontraktor pelaksana CV Rintomi Rizki.
"Kita harapkan seluruh pengerjaan dapat selesai tepat waktu," singkatnya.
Untuk diketahui anggaran dana pembangunan dermaga pelabuhan perikanan nusantara tersebut totalnya mencapai Rp 46 miliar. Dan di tahun ini baru dikucurkan Rp 16,2 miliar. Kemudian untuk selanjutnya di tahun depan akan ditambah Rp 30 miliar dari Pemerintah Pusat.(ctr)
Sumber: