Bengkulu Heboh, Seorang Wanita Diduga Mencuri Amplop di Pesta Nikahan.. Sudah 9 TKP. Ini Modusnya!!

Bengkulu Heboh, Seorang Wanita Diduga Mencuri Amplop di Pesta Nikahan.. Sudah 9 TKP. Ini Modusnya!!

--

Masyarakat Provinsi Bengkulu dibuat gempar dengan kejadian pencurian amplop di Kabupaten Lebong. 

 

Tidak tanggung seorang berinisial MH (25) yang kini diamankan polisi setempat diketahui sudah menjalankan aksi pencurian amplop resepsi pernikahan di sembilan Tempat Kejadian Perkara (TKP). 

 

Saat menjalankan aksinya mencuri amplop kondangan dari para tamu tersebut modus dari MH adalah berpura-pura membereskan kamar pengantin.

 

Dilansir dari detiksumbagsel.com Fakta baru itu diungkap Kapolres Lebong Polda Bengkulu, AKBP Awilzan melalui Kasi Humas Iptu Fahrul Afandi. Ia menjelaskan, dari pengakuan tersangka sebanyak Rp 2,6 juta berhasil diambil di acara resepsi pernikahan warga Desa Sukau Mergo. Saat ditangkap, barang bukti uang yang diambil tersisa Rp 1,6 juta.

 

"Dari pengakuan tersangka telah mengambil uang sebanyak Rp 2,6 juta di rumah korban Munandar Hazi di Desa Sukau Mergo, Rp 1 juta telah habis membayar utang dan belanja kebutuhan dan tersisa Rp 1,6 juta saat ditangkap," jelas Fahrul saat dikonfirmasi, Jumat (7/7/2023).

 

 

 

 

Fahrul mengatakan, dari keterangan terbaru tersangka MH telah beberapa kali melakukan pencurian di acara resepsi pernikahan dan saat beraksi melakukan modus dan cara yang sama, yakni berpura-pura menjadi tamu lalu membersihkan kamar pemilik rumah.

Sumber: