Lion Air Merayakan Puncak HUT ke-23 di Lion City Balaraja

Lion Air Merayakan Puncak HUT ke-23 di Lion City Balaraja

Lion Air ke moment kenangan masa lalu--

Food Festival

 

Rangkaian agenda diselenggarakan Food Festival merupakan sebuah inisiatif yang bertujuan untuk mempopularkan Bangga Buatan Indonesia serta memberikan apresiasi yang tinggi terhadap industri kreatif, terutama Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia. Food Festival ini akan menjadi platform yang menampilkan kekayaan kuliner Indonesia serta produk-produk kreatif dari UMKM.

BACA JUGA:Ini Agama Suku Talang Mamak yang Berada di Riau..Ternyata!!!!

 

Food Festival menampilkan berbagai jenis makanan dan minuman khas Indonesia dari berbagai daerah, yang mencerminkan keanekaragaman budaya dan cita rasa Indonesia. Peserta Food Festival akan memiliki kesempatan untuk menikmati hidangan lezat yang dihasilkan oleh UMKM lokal, mulai dari hidangan tradisional hingga inovasi kreatif dalam dunia kuliner. Hal ini menjadi pengalaman kuliner yang unik dan memperkaya pengetahuan bagi internal Lion Air dan pengunjung tentang kekayaan kuliner Indonesia.

 

 

Food Festival menjadi ajang bagi pelaku UMKM untuk mempromosikan produk-produk kreatif. Berbagai produk seperti kerajinan tangan, tekstil dan lain sebagainya akan dipamerkan dan dijual dalam festival ini. Hal ini memberikan kesempatan bagi pelaku UMKM untuk memperluas jangkauan pasar mereka, meningkatkan visibilitas merek dan memperoleh dukungan yang peduli terhadap produk lokal.

 

Food Festival dilengkapi berbagai acara pendukung yang menarik, seperti pertunjukan musik tradisional, pertunjukan seni, dan hiburan lainnya. Acara ini akan menciptakan suasana yang meriah dan mengundang partisipasi aktif dari pengunjung.

 

 

Food Festival sebagai bagian dari rangkaian agenda ini merupakan wujud nyata dari komitmen untuk mengangkat keberagaman budaya, kreativitas, dan potensi ekonomi Indonesia. Melalui festival ini, diharapkan Bangga Buatan Indonesia akan semakin dikenal dan diapresiasi baik di dalam negeri maupun di tingkat internasional.

 

Sumber: