Mau Nikmati Suasana Rumah Dusun, Ayo Nginap di Wisata Napal Jungur Seluma

  Mau Nikmati Suasana Rumah Dusun, Ayo Nginap di Wisata Napal Jungur Seluma

--

 


NAPAL JUNGUR, Radar Seluma.Disway.Id - Bagi pemilik hobi petualangan dan penyuka tantangan suasana pedesaan, sebentar lagi hobi anda bakal tersalur, sebab wisata napal jungur akan menyediakan fasilitas tersebut.


Fasilitas terbaru di lokasi wisata pemandian napal jugur sedang dibangun adalah rumah dusun sesuai dengan susana asrinya. Rumah dusun yang terbuat dari kayu didirikan dilokasi wisata tersebut khusus buat pengunjung baik yang datang siang hari, mau buat acara atau kegiatan, dan juga untuk mencoba menikmati suasana malam hari dusun asri. Rumah panggung dengan pemandangan halaman luas, dekat dan dapat melihat arus sungai secara dekat, dan bila malam hari dilengkapi dengan berbagai bebunyian mahluk hidup, seperti jangkrik, kodok, monyet dan hewan lainnya dihutan disertai hembusan angin dingin hutan pedesaan.

 

BACA JUGA:Cegah DBD, Pemdes Gunung Mesir Lakukan Penyemprotan Fonggi


Kades Napal Jungur yang ditemui di lokasi wisata pemandian curug tigo mengatakan bahwa bangunn rumah dusun ini khusus buat pengunjung. "Di Desa Napal Jungur ini ada rumah dusun yang sudah lama ditinggal, dan kebetulan sudah saya beli. Dari pada nganggur dan tidak terurus yang ujung ujungnya rusak, lebih baik dipindahkan ke lokasi wisata dan tentu bisa bermanfaat. Rumah panggung dusun ini dipindahkan dari pemukiman khusus buat pengunjung. Siapa tahu ada pengunjung yang ingin bermalam di lokasi wisata sekaligus menikmati suasana dusun atau pedesaan di tempat wisata. Rumah ini akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas layaknya rumah di dusun zaman dahulu," katanya.


Fasilitas kasat mata di luar rumah dilengkapi dengan berendo depan menghadap ke aula, kemudian disisi sebelah kanan rumah akan dilengkapi berendo semeter menghadap langsung kesuai yang aering digunakan pengunjung untuk mandi. Kemudian dibagian dapur juga akan dilengkapi peralatan masak dan tempatmasak seperti zaman dahulu, cara masakpun juga seperti dahulu yaitu pakai kayu bakar atau tidak disediakan kompor. Begitu juga dengan penerangan. (mrs)

 
 
 

 

Sumber: