KASN Sudah Turun, Masalah JPT di Seluma Jadi Panjang, Mulyadi : Saya Buka-Bukaan!!!!
--
BENGKULU - Masalah lelang Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Eslon II Pemkab Seluma ternyata berbuntut panjang dan laporan peserta JPT yang merasa dicurangi disambut baik oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) KASN Indonesia, dibuktikan dengan pemanggilan Mulyadi yang merupakan peserta JPTP, merasa dicurangi dengan hasil yang keluar waktu akhir seleksi.
Tidak hanya menerima laporan dugaan kecurangan panitia seleksi (pansel) JPTP lingkungan pemerintah Kabupaten Seluma, tetapi turun langsung ke Provinsi Bengkulu untuk menuntaskan masalah tersebut, memanggil pelapor untuk dimintai keterangan bahkan kemungkinan tim Pansel juga akan diperiksa.
Peserta JPTP yang juga Mantan PLT Kepala DPMTSP Kabupaten Seluma, Mulyadi menjelaskan bahwa ia dipanggil untuk dimintai keterangan atas laporan yang ia layangkan ke KASN masalah dugaan kecurangan oleh Pansel JPTP.
" Saya diminta keterangan atas laporan saya, seputar penegasan dari substansi laporan yang disampaikan ke KASN.
Saya diperiksa selama 4 Jam lamanya dimulai dari pukul 16.00 wib- 20.00 wib" kata Mulyadi
Sumber: