240 KPM Talang Kabu Terima Beras,,Cara Dapatkannya

240 KPM Talang Kabu Terima Beras,,Cara Dapatkannya

Warga dapat bantuan beras--

TALANG KABU - Pemerintah Desa (Pemdes) Talang Kabu Kecamatan Ilir Talo salurkan Bantuan beras dari Dinas Ketahanan Pangan dan Dinas Sosial Kabupaten Seluma. 

 

 

Kepala Desa Talang Kabu, Nizarli saat dikonfirmasi (18/4) membenarkan bahwa warganya mendapatkan bantuan beras, dengan masing-masing mendapatkan satu karung berisi 10 kg.

 

" Kegiatan Penyaluran Bantuan Sosial Beras dilaksanakan di Kantor Desa langsung di serahkan oleh perangkat Desa kepada warga yang berhak menerimanya. Ada sekitar 240 KPM yang mendapatkan sembako beras ini" kata Nizarli.

 

Ditambahkannya kategori masyarakat yang mendapatkan bantuan beras ini yakni terdaftar dalam data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS)

 

 “Penyaluran BSB (Bantuan Sosial Beras) untuk membantu memenuhi sebagian kebutuhan pokok masyarakat, dalam pendistribusian paket bantuan beras, Warga kami sangat berterima kasih kepada pemerintah terkait bantuan yang mereka terima, karena memang sangat dibutuhkan" tambahnya.(apr)

Sumber: