Maaf Ya, Pajero Sport Milik Mantan Waka II DPRD, Belum Bisa Dilelang

Maaf Ya, Pajero Sport Milik Mantan Waka II DPRD, Belum Bisa Dilelang

Mobil dinas yang tidak bisa lagi digunakan--

 

 

 

PEMATANG AUR, radarselumaonline,  - Mobil Dinas (Mobnas) Mitsubishi Pajero Sport yang merupakan eks Mobnas wakil Ketua II DPRD Seluma periode 2014-2019 Okti Fitriani, tampaknya belum bisa dilelang tahun ini.

Mobnas yang dianggarkan pada tahun 2014 tersebut, saat ini sudah dalam keadaan rusak akibat kecelakaan pada Mei 2019 lalu.

 

Bahkan saat pemeriksan, BPK menemukan banyak onderdil mobnas tersebut yang hilang. Seperti kursi depan, airbag, setir, handle gigi, audio dan onderdil lainnya yang melekat di mobnas tersebut.

 

BACA JUGA:KPU Seluma Usulkan Dana Hibah 35 Miliar, Besar Ya?

 

Lain apabila sudah ada surat dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk dilelang maka Mobnas tersebut akan masuk dalam objek lelang tahun ini. "Untuk Mobnas itu kita belum lelang. Karena kita tidak ingin nanti malah timbul persoalan baru. Lain apabila sudah ada surat dari BPK," kata Kepala Bidang (Kabid) Aset Erwin Alfarid, ST, kemarin.

 

Dijelaskannya dalam hal ini tidak ingin gegabah lantaran sebelumnya Mobnas ini kondisinya rusak berat dan juga hasil dari pengecekan oleh BPK tahun 2020 lalu beberapa onderdil sudah banyak yang hilang.

 

Sumber: