Atap Kantor Wakil Bupati Seluma Terbang
Atap di Kantor Bupati Seluma terbang--
PEMATANG AUR - Atap penghubung antara ruangan Wakil Bupati (Wabup) dengan kantor BPJ Seluma terbang setelah dihantam angin badai pada Kamis (22/12). Akibat kejadian ini pemerintah daerah ditaksir mengalami kerugian mencapai Rp100 juta. Untungnya kejadian atap terbang ini diperkirakan pada pukul 02.00 WIB. Sehingga tidak ada korban.
"Untuk kondisi atapnya masih bagus. Namun karena angin kencang atap ini terbang. Beruntung kejadian tidak saat jam kerja," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Seluma H Hadianto, SE, MM, M.Si, kemarin.
Mengingat kerusakan yang parah dan juga dampak apabila tidak diperbaiki. Maka secepatnya akan dilakukan perbaikan.
Ruangan Kantor Wabup Seluma--
"Karena ini terhubung langsung dengan ruangan Wabup maka akan kita perbaiki hari ini (kemarin). Jika tidak diantisipasi apabila hujan deras maka akan terjadi banjir," sambungnya.
Sekda menyampaikan saat ini memang sedang dilakukan rehab penggantian atap dengan nilai anggaran Rp180 juta. Namun belum termasuk dengan anggaran untuk memperbaiki atap yang terbang ini. "Ya sedang dalam rehab pergantian atap. Kalau memang nanti tidak mencukupi maka akan kita anggarkan Rp150 juta," tuturnya.
Selain mengganti atap dikatakan Sekda juga perlu diperbaiki rangka bajanya. Dan juga pemasangan ulang plafon.
"Saat pembangunan dulu tanpa pengikat rangka bajanya. Kita akan segera perbaiki," tutupnya.(adt)
Sumber: