Realisasi Anggaran Covid Baru 20,72 Persen

Realisasi Anggaran Covid Baru 20,72 Persen

Pagu Dana Rp 37,5 Miliar
PEMATANG AUR - Hingga memasuki penghujung tahun ini, realisasi anggaran Covid 19 baru 20,72 persen. Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Seluma Marah Halim SP MP M.Si M. Ak mengatakan bahwa, realisasi anggaran Covid 19 masih minim karena kasus Covid 19 yang turun dan nyaris tidak ada hingga penghujung tahun ini. Dari total anggaran Rp37,4 miliar tersebut realisasi saat ini baru 20,72 persen atau Rp7,7 miliar. \"Realisasi itu berada di Dinas Kesehatan dan Rumah Sakit,\" kata Marah Halim kepada wartawan, kemarin. Menurutnya, hingga saat ini belum ada pengajuan kembali untuk realisasi anggaran Covid 19 ini. Karena, jika tidak ada usulan. Maka, BPKD belum bisa memproses untuk pencairan anggaran Covid. \"Sampai sekarang belum ada yang mengajukan kembali. Mungkin nanti ada pengajuan insentif Nakes,\" jelasnya. Disampaikannya bahwa, untuk anggaran itu nantinya berpotensi menjadi Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (Silpa). Namun, nantinya akan dialokasikan pada kegiatan lain pada APBD 2022. \"Nanti anggarannya akan dibahas kembali. Akan menjadi Silpa dan atau bagaimana. Tentu itu mungkin akan dimasukkan pada kegiatan APBD tahun depan,\" tandasnya. (ndi)

Sumber: