HUT ke-18, DPRD Provinsi Harapkan Seluma Semakin Maju

HUT ke-18, DPRD Provinsi Harapkan Seluma Semakin Maju

BENGKULU - Dalam rangka pemperingati hari jadi Kabupaten Seluma ke-18 yang bertepatan dengan hari ini 23 Mei, Ketua DPRD Provinsi Bengkulu berharap agar pada momentum hari jadi yang ke-18 ini, keberhasilan kinerja yang telah dicapai dapat lebih ditingkatkan lagi dengan mempersiapkan dan merencanakan program-program sesuai prioritas daerah dalam melaksanakan pembangunan khususnya di wilayah Kabupaten Seluma sesuai dengan visi dan misi Kabupaten Seluma \"Terwujudnya masyarakat Kabupaten Seluma yang cerdas dan sejahtera”. Hal tersebut dimaksudkan agar pembangunan dan hasil-hasil yang diwujudkan bisa berdaya guna dan berhasil. Tak jauh berbeda juga di sampaikan oleh Rizal merupakan Sekertaris Dewan (Sekwan) DPRD Provinsi mengatakan Hari jadi Kabupaten Seluma ini merupakan motivasi dan penyemangat bagi masyarakat, menumbuhkan rasa memiliki, semuanya tergerak untuk meneruskan perjuangan supaya lebih sejahtera, pendidikan lebih baik, kesehatan juga jauh lebih baik terlebih di masa Covid-19. “Ditengah pandemi covid 19 jangan pesimis, harus optimis. Karena ketika semuanya bersinergi persoalan yang ada di Kabupaten Seluma bisa terselesaikan dengan baik,” kata Rizal sementara itu, Agus Salim Anggota DPRD Provinsi Bengkulu menuturkan Selamat kepada Kabupaten Seluma. Ia berharap di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Seluma Saat ini agar lebih maju dan cemerlang. “Semoga pemerintahan Kabulaten Seluma semakin maju untuk mewujudkan masyarakat sejahtera, mandiri, berkeadilan, dan cemerlang untuk menuju Seluma kali lebih baik,”pungkas Agus Salim Anggota DPRD Provinsi Daerah Pilih Seluma.(ken)

Sumber: