Oknum ASN Sudah Beberapa Kali Ancam Panwascam
, Ketua Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) Seluma Utara Husnul Hamidiah menyampaikan klarifikasi berkaitan dengan kasus penusukan dirinya yang dilakukan salah satu oknum ASN Dinas Kehutanan Provinsi Bengkulu. Husnul menyampaikan bahwa pihaknya sudah beberapa kali mengingatkan secara pribadi agar yang bersangkutan tidak memposting status tentang politik yang menyebut salah satu Paslon di media sosial. Termasuk komentar atau like apapun yang menunjukkan dukungan terhadap salah satu Paslon. \"Tetapi yang bersangkutan tetap tidak perduli dan malah membanggakan diri sebagai PNS pusat, sulit untuk terjerat kasus, dan bahwa yang bersangkutan menyombongkan diri karena dia bekeja sebagai penyidik Polisi Kehutanan,\" kata Husnul dalam keterangan yang diterima.
Dia menambahkan bahwa, buntut dari sering mengingatkan ini, seluruh akun FB anggota Panwascam Seluma Utara diblok oleh pelaku. Kemudian, Panwascam menemukan lagi dugaan pelanggaran netralitas ASN yang bersangkutan. Panwascam kemudian melakukan proses klarifikasi atas temuan tersebut dan memeriksa beberapa saksi. Namun, terkhusus pelaku tidak datang. \"Ada datang malah menantang seluruh jajaran Panwascam berkelahi, dan mengancam akan membunuh. Setelah proses klarifikasi saksi dan bukti bukti, dari hasil kajian Panwascam dinyatakan pelaku memang melanggar netralitas ASN dituangkan BA pleno hasil kajian dan diteruskan ke KASN melalui Bawaslu Seluma dan Bawaslu propinsi,\" jelasnya. Kemudian, satu Minggu sebelum kejadian, pelaku sempat mencegat korban di jalan dan menantang duel tapi tidak diladeni oleh korban dan mengancam akan membunuh jika keputusan KASN merugikan dia. Namun, ternyata mungkin yang bersangkutan merasa dirugikan sehingga mendatangi sekretariat Panwascam dan terjadilah keributan antara keduanya yang menyebabkan korban mengalami luka robek di bagian pergelangan tangan kiri. Kasus ini saat ini dalam penangan Satreskrim Polres Seluma.
Sumber: