Honorer Dirumahkan, Bupati Seluma Disindir Lebih Sering di Jakarta, DPRD Ikut Disoal

Selasa 20-01-2026,21:05 WIB
Reporter : Andry Dinata
Editor : Jeffri Ginting

 

Seluma, Radarseluma.Disway.id – Mantan tenaga honorer Kabupaten Seluma yang telah dirumahkan meluapkan kekecewaan terhadap kinerja Bupati Seluma Teddy Rahman yang dinilai lebih sering berada di Jakarta dibandingkan di daerah. Hal itu disampaikan dalam aksi unjuk rasa di halaman Sekretariat Daerah (Setda) Seluma, Selasa (20/1).

 

BACA JUGA:Kadisnakertrans Seluma dan Sekdis Nyaris Baku Hantam, Hingga Berujung Laporan Polisi

BACA JUGA: 100-Day Countdown Begins: Preparations for 6th Asian Beach Games Enter Final Stretch

Massa aksi menilai, Bupati Seluma tidak pernah hadir secara langsung untuk menemui para honorer yang menyampaikan aspirasi. Setiap aksi unjuk rasa, mereka hanya ditemui oleh Wakil Bupati, Sekretaris Daerah, dan para asisten.

 

Menurut para demonstran, utusan tersebut tidak memiliki kewenangan untuk mengambil keputusan strategis, karena hanya sebatas menyampaikan aspirasi kepada pimpinan daerah.

 

“Menjadi pemimpin itu memang berat. Setiap kesalahan bawahan, pemimpin juga ikut menanggungnya, baik di dunia maupun akhirat. Saya tidak punya masalah pribadi dengan Bupati Teddy Rahman, tetapi kami bermasalah dengan kebijakan yang diambil,” tegas Ketua Forum PPPK Tahap II, Andika Pranata, dalam orasinya.

Andika juga menagih janji Bupati Seluma terkait pelaksanaan seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II yang sebelumnya disebut akan dilaksanakan setelah hasil audit Inspektorat Kabupaten Seluma rampung.

“Sekarang mana hasil audit itu? Janjinya setelah audit seleksi akan dibuka. Tapi sampai sekarang tidak jelas. Yang mana honorer siluman yang dimaksud itu?” ujarnya dengan nada tinggi.

 

BACA JUGA:Upah Dinilai Tak Layak 135 Pemanen PT SIL Mogok Kerja, Butuh Bantuan DPRD dan Pemkab Seluma

Tak hanya menyasar eksekutif, Andika juga mengkritik dua anggota DPRD Seluma, Febrinanda dan Hendri Satrio, yang sebelumnya lantang menyuarakan pembentukan satuan tugas (Satgas) honorer siluman.

Kategori :