Seluma, Radarseluma.Disway.id- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seluma, April Yones, SE MAp, mengingatkan seluruh perusahaan yang beroperasi di wilayah Kabupaten Seluma agar segera menertibkan dan melengkapi seluruh perizinan usahanya. Dirinya menegaskan bahwa persoalan perizinan merupakan hal mendasar yang tidak boleh diabaikan, karena menyangkut kepatuhan hukum serta bentuk tanggung jawab perusahaan terhadap pemerintah daerah dan masyarakat.
BACA JUGA:Jembatan Air Martan Seluma Molor, Mulai Juli 2025 Hingga Kini Belum Rampung
BACA JUGA: 18 Unit Mobil Pick Up Bekas Kades di Seluma akan Dilelang, Rusak Berat
Menurut April Yones, keberadaan perusahaan di Kabupaten Seluma seharusnya memberikan dampak positif bagi pembangunan daerah. Kehadiran investasi tidak hanya dilihat dari sisi ekonomi semata, tetapi juga harus mampu mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat, khususnya warga yang tinggal di desa-desa penyangga di sekitar lokasi operasional perusahaan.
"Kami mengingatkan kepada semua perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Seluma agar tertib perizinan. Jangan sampai persoalan izin ini diabaikan, karena izin merupakan dasar hukum dalam menjalankan usaha," tegas April Yones.
Dirinya menilai, perusahaan yang tidak tertib perizinan berpotensi menimbulkan berbagai persoalan, baik secara hukum, sosial, maupun lingkungan. Selain itu, ketidakpatuhan terhadap aturan juga dapat merugikan daerah, terutama dari sisi pendapatan serta pengendalian aktivitas usaha agar tetap berjalan sesuai ketentuan yang berlaku.
BACA JUGA:VCI Global’s World’s First NVIDIA Blackwell-Powered Enterprise AI GPU Lounge Becomes Operational
April Yones menambahkan, DPRD Kabupaten Seluma berharap setiap perusahaan yang berinvestasi di daerah ini tidak hanya berorientasi pada keuntungan semata. Perusahaan diminta memiliki komitmen untuk berkontribusi nyata terhadap pembangunan daerah dan pemberdayaan masyarakat sekitar.
"Sangat besar harapan kami agar perusahaan yang beroperasi di Seluma memberikan kontribusi bagi daerah, terutama bagi masyarakat di desa penyangga. Kehadiran perusahaan harus membawa manfaat yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat," ujarnya.