Hal serupa disampaikan Santi (30), seorang ibu rumah tangga yang sebelumnya bekerja sebagai desainer di Kota Semarang. Menurutnya, PELATARAN sangat membantu masyarakat perkotaan yang memiliki aktivitas padat sepanjang hari kerja.
“Saya pilih PELATARAN karena Senin sampai Jumat ada aktivitas. Sabtu waktunya lebih longgar. Sangat membantu, apalagi bagi yang liburnya Sabtu dan Minggu,” ungkap Santi.
Ia berharap layanan pertanahan akhir pekan ini dapat terus dilanjutkan karena dinilai memberikan kemudahan nyata bagi masyarakat.
PELATARAN diselenggarakan setiap akhir pekan pada pukul 08.00–12.00 WIB di berbagai Kantor Pertanahan Kabupaten/Kota. Layanan ini diperuntukkan bagi pemohon langsung tanpa kuasa, guna memastikan pelayanan yang lebih efisien, tepat sasaran, dan dapat dipertanggungjawabkan.
Kehadiran PELATARAN menjadi bukti komitmen Kantor Pertanahan dalam memberikan pelayanan publik yang optimal, ramah, serta menjangkau seluruh lapisan masyarakat, khususnya mereka yang memiliki keterbatasan waktu pada hari kerja.