PASAR TAIS, Radarseluma.Disway.id - Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Seluma, kemarin (16/10) melaunching kios pangan, untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
Launching kios pangan ini, dilakukan Asisten Pemerintah dan Kesra H Hendarsyah.
BACA JUGA:Kajari Seluma Sebut Belum Terima Permohonan Murman, Penangguhan Penahanan
BACA JUGA:Berikut ini Adalah 15 Patung Tertinggi di Dunia Yang Wajib Kamu Tahu. Part Tiga
“Ini sesuai dengan surat edaran Badan Pangan Nasional (Bapanas) yang mengharuskan adanya Kios Pangan di setiap kabupaten di Indonesia. Kita berharap dengan adanya kios pangan ini nantinya dapat menjaga tingkat inflasi Kabupaten Seluma dan terus meningkatkan ekonomi masyarakat,” kata Hendarsyah, kemarin.
Ia mengatakan, tujuan dibentuknya Kios Pangan ini untuk memudahkan efektifitas masyarakat terhadap kebutuhan bahan pangan. Keberadaan Kios Pangan juga merupakan langkah Bapanas untuk melibatkan secara langsung para pelaku usaha maupun UMKM. Keberadaan Kios Pangan juga merupakan langkah Bapanas untuk melibatkan secara langsung para pelaku usaha maupun UMKM.
Nantinya, kata dia, Kios Pangan akan beroperasi setiap hari, menyediakan kebutuhan masyarakat dengan harga yang sama diberikan distributor. "Buka setiap hari kerja. Lokasinya di kantor Dinas Ketahanan Pangan. Yang jelas harganya harus lebih murah dari distributor. Termasuk juga untuk memfasilitasi UMKM yang mau menjual produk," sambungnya.
BACA JUGA:Game Seru dan Cuan Mengalir: Rekomendasi Game Penghasil Saldo DANA Terbaru Oktober 2024
BACA JUGA: Deposito Wakaf BSI & Alumni IPB Capai Rp20 M, 165 Mahasiswa Sudah Terima Manfaat