26 unit Mesin Pompa air Sudah Dibagikan

Kamis 06-06-2024,19:59 WIB
Reporter : Eldo Fernando
Editor : Eldo Fernando

radarseluma.disway.id, SELUMA -  Pemerintah Kabupaten Seluma melalui Dinas Pertanian salurkan 26 unit Mesin Pompa air untuk 26 kelompok tani, pemberian tersebut dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kekeringan di areal persawahan yang ada di kabupaten Seluma

 
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Seluma Arian Sosial mengatakan, bahwa mesin pompa air tersebut diberikan sesuai dengan kebijakan kementerian pertanian untuk menambah luas areal persawahan yang selama ini sulit mendapatkan suplai air.    "Akibat dari El Nino pada tahun yang lalu akan terjadi krisis pangan beberapa bulan kedepan. Jadi kebijakan dari kementerian pertanian kita harus menambah luas areal tanam, penambahan perluasan areal tanam itu menyasar ke areal persawahan lebih tinggi dari aliran air, " Sampainya, Kamis (6/6/2024).    Dijelaskan, bahwa saat ini Dinas Pertanian Kabupaten Seluma sudah mengusulkan pengadaan mesin pompa air kepada kementerian Pertanian sebanyak 150 unit, namun yang baru terealisasikan baru 26 unit dan akan di salurkan secara bertahap.    "Bantuan pompa air ini kita usulkan lebih kurang 150 unit, dan alhamdulillah sudah diakomodir dan sampai di Kabupaten Seluma ada 26 unit, dari 26 unit ini sudah kita bagikan sebanyak 15 unit dan 11 unit lagi secepatnya juga akan dibagikan, " Sambungnya.    Turut disampaikan bahwa pembagian mesin pompa tersebut akan dibagikan secara merata di masing-masing kecamatan yang memiliki areal persawahan dan kelompok tani.    "Untuk 15 unit ini sudah kita bagikan di wilayah kecamatan semidang alas maras, Semidang Alas, Talo Kecil dan Kecamatan Air Periukan, " Tutupnya.   BACA JUGA: Bank Mandiri Terapkan Digital Carbon Tracking, Tekan Emisi Perusahaan BACA JUGA: Usai Terima Sertifikasi, Guru Terima Gaji ke 13! Ada 4.043 Orang   Sebelumnya, Untuk memastikan keberhasilan hasil panen padi para petani di Kabupaten Seluma, Bupati Seluma Erwin Octavian akan segera cek ke Dinas Pertanian Kabupaten Seluma. Dikatakannya bahwa petani Padi di Kabupaten Seluma yang saat ini sudah masa panen Alhamdulillah mengalami keberhasilan, untuk itu beliau akan cek ke Dinas Pertanian apa kendala petani di Seluma Pasca Panen.

" Kita akan cek ke Dinas Pertanian bagaimana hasil petani pasca panen, namun Alhamdulillah bagi petani yang sudah panen ada infonya mengalami keberhasilan, namun kita juga harus memastikan yang sebenarnya. Namun panen padi di Kabupaten Seluma tidak serentak masih ada yang sebentar lagi panen, kita pastikan untuk pangan di Kabupaten Seluma untuk saat ini aman" Jelas Bupati, Selasa (4/6). Dilanjutkannya, Pemda Seluma akan memberikan bantuan kepada petani Seluma melalui kelompok tani untuk di berikan bantuan pompa air, program tersebut kolaborasi antara Pemda Seluma dan Kodim 0425 Seluma. Program tersebut salah satu upaya membantu petani untuk keberhasilan panen.

" Bantuan pompa air akan kita bagikan kepada petani padi se Kabupaten Seluma. Untuk pompa air akan dibagikan dalam waktu, Insyaallah semuanya sudah siap dan tidak ada terkendala lagi" tambahnya. (ndo)
Tags : #seluma #pompa air #padi #kepala dinas pertanian seluma #elnino #dinas pertanian seluma #dinas pertanian seluma
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini