3 Tahun Erwin-Gustianto, Gelar Pesta Rakyat dan Jalan Santai Hadiah 3 Motor di Tais Seluma

Senin 26-02-2024,16:11 WIB
Reporter : Radar Seluma
Editor : Radar Seluma

 

Radar Seluma.Disway.id- Hari ini, 26 Februari 2024 genap kepemimpinan Drs. Erwin Octavian, SE dan Drs Gustianto memimpin Kabupaten Seluma sebagai Bupati dan Wakil Bupati.

 

Sebagai wujud syukurnya, Bupati Erwin Octavian mengadakan pesta rakyat. Pesta rakyat berupa jalan santai dan menonton kaledeskop pemeritahan Erwin-Gustianto di Seluma serta lomba song akan digelar.

 

BACA JUGA:New Fortuner Sport Mobil SUV Tercanggih dan Terbaik yang di Produksi Toyota Desain yang Memikat Para Jitawan

Jalan santai akan digelar pada Selasa 5 Maret 2024 dengan hadiah utama 3 motor. Untuk saat ini, ada 2 motor yang akan diperebutkan persembahan dari Erwin Gustianto dan Radar Seluma. Sementara 1 motor dari masih rencananya persembahan dari Bank Bengkulu.

 

 


Asisten I dan II serta Kadis Diknas berbincang dengan GM Radar Seluma--

Kegiatan jalan santai ini akan dimulai pukul 07.00 WIB dengan start Alun-alun Kota Tais, yang merupakan ikon baru Kota Tais Kabupaten Seluma. Serta finishnya juga di alun-alun Kota Tais.

 

Syukuran dengan jalan santai ini akan dimeriahkan seluruh ASN, PPPK dan honorer serta para siswa di Kabupaten Seluma.

 

''Kegiatan ini dalam rangka syukuran. Kegiatan juga kita lakukan secara bersama-sama,''jelas Bupati Seluma saat berdiskusi dengan Radar Seluma yang dipercaya Bupati untuk mengorganizer kegiatan ini di gedung daerah Kabupaten Seluma.

Kategori :