Bidang Aptika Diskominfo Bengkulu Selatan Target Peningkatan SPBE

Jumat 26-01-2024,09:11 WIB
Reporter : Muktar Ilyas
Editor : Zeni Sesnita

 

 

 

BENGKULU SELATAN Radar Seluma.Disway.Id - Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bengkulu Selatan mengadakan Rapat Internal hasil evaluasi indeks sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE) 2023 yang mana nilai pada tahun 2023 sebesar 2,45. Maka dari itu Bidang Aptika berkometmen mengharapkan pada tahun 2024 meningkat indeks SPBE.

BACA JUGA:Cek, 10 HP Android 13 di 2023, Harganya dari Sejutaan

 

 

"Dengan diadakannya rapat internal di bidang Aptika Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bengkulu Selatan mengetahui kekurangan domain, aspek, dan indikator SPBE sehingga kedepannya berkomitmen untuk meningkatkan indeks SPBE tahun 2024,"ungkap Kabid Aptika Diskominfo Bengkulu Selatan, Dwi Priandona M.Si.

BACA JUGA:Hasil Tes Kesehatan 187 Jemaah Calon Haji di Seluma Belum Keluar

 

 

Dikatakan Dwi Priandona, progress pengembangan dan tata kelola sistem pemerintahan berbasis elektronik tujuan utama adalah upaya meningkatkan kematangan Arsitektur SPBE lingkup Pemkab Bengkulu Selatan. "Internal Dinas Komunikasi dan Informatika agar dapat ikut serta mewujutkan peningkatkan indeks SPBE,"ucap Dwi Priandona.

 

 

Untuk sektor SDM SPBE  disesuaikan dengan kemampuan dan kebiasaan secara pengetahuan dan keterampilan. "Keberhasilan akan tercapai dalam melaksanakan suatu jenis pekerjaan yang sudah ditentukan. Yakni menyiapkan tata kelola SPBE, menyiapkan manajemen SPBE, menyiapkan aplikasi SPBE, infrastruktur SPBE, keamanan SPBE, serta menanamkan literasi digital ASN dan literasi digital warga,"pungkas Dwi.(yes)

Kategori :