TAIS - Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 78, Radar Seluma juga ikut berpartisipasi. Radar Seluma membuat pohon pinang di halaman Kantor Radar Seluma. Hadiahnya di atas pohon pinang berupa uang tunai. Ada pecahan 10 ribu, 20, ribu, 5 puluh ribu dan 100 ribu. Bagi yang mau ikut silahkan daftar ke Radar Seluma. Dan bisa pada saat digelar kegiatan Jumat 18 Agustus 2023, pukul 15.00 WIB.
BACA JUGA:SIMAK! 8 Mobil Paling Mahal di Dunia Tahun 2023
Semua uang ini bisa ada dapat dan peroleh dengan ikut dalam panjat pohon pinang ini. Dan kegiatan ini terbuka untuk umum. Namun untuk membatasi peserta, maka tiap peserta harus mendaftar kelompok. Satu kelompok hanya diperbolehkan 3 orang, dengan usia minimal 12 tahun dan maksimal 40 tahun. satu kelompok hanya punya waktu 5 menit dan diganti kelompok lainnya.
Dan akan berputar dan berulang jika belum bisa diperoleh.
Dikatakan koordinator acara Juli Irawan, kegiatan ini memeriahkan HUT RI ke 78. ''Jadi kami memberikan hiburan kepada warga. Siapa saja mau daftar kami persilahkan. Serta harus mendaftar ke saya. Pendaftaran gratis,''jelasnya.(**)
BACA JUGA: Alasan Najis Liur Anjing dalam Islam. Llau segi Kesehatan?