LUBUK KEBUR, radarselumaonline, - Jika tidak ada halangan tahun ini Bendung Seluma akan kembali dinormalisasi dengan pengurukan alat berat. Selain karena memang sudah ada pendangkalan yang mengakibatkan kurang lancarnya debit air. Kegiatan normalisasi ini sudah masuk dalam proyek multiyears Balai Sumatera VII.
"Paling lambat awal tahun 2024 atau di penghujung 2023. Karena pengerukan Bendung Seluma ini sudah masuk dalam multiyears," kata Junaidi Alpian pengamat air Seluma, kemarin.
BACA JUGA:Maaf Ya, Pajero Sport Milik Mantan Waka II DPRD, Belum Bisa Dilelang
Dikatakannya terakhir kali Bendung Seluma dikeruk atau dinormalisasi itu pada tahun 2014. Apabila terjadi pendangkalan hal tersebut wajar karena sudah hampir 10 tahun.
"Terakhir itu pada tahun 2014. Kalau untuk multiyears masih ada beberapa kegiatan seperti normalisasi BSK I sampai BG dan BRK di wilayah Kecamatan Seluma Selatan. Namun untuk konkret nominalnya saya tidak begitu tahu. Nantinya akan ada alat berat yang melakukan normalisasi di sana. Itu tahun ini akan segera dimulai," sambungnya.
Dipastikannya dalam kegiatan ini petani tetap bisa menggarap lahan sawah untuk ditanami padi. Artinya tidak ada pengecilan debit air yang terlalu dalam kegiatan pengerukan Bendung Seluma maupun normalisasi irigasi.
BACA JUGA:KPU Seluma Usulkan Dana Hibah 35 Miliar, Besar Ya?