Sumber Arum Latihan Buat Lele Asap

Jumat 30-12-2022,09:42 WIB
Reporter : admin5131radarseluma1
Editor : admin5131radarseluma1

SUMBER ARUM - Bidang pemberdayaan Desa Sumber Arum Kecamatan Sukaraja melaksanakan kegiatan pelatihan pengasapan ikan lele. Kelompok pengasapan dilatih oleh narasumber dari luar yaitu Yarno untuk teori, kemudin praktik dipandu oleh Musgianto. Turut hadir dalam acara tersebut Camat Sukaraja Drs.Ramlan Efendi, pendamping profesional Imrodili. Untuk mendapatkan 1 Kg lele asap dibutuhkan 3,3 kg lele segar.
Ikan lele yang segar dibersihkan dibelah bagian belakang dari ekor ke kepala lalu buang jeroannya. Setelah dicuci dibariskan diatas rak pengasapan lalu dimasuk ke dalam open untuk pengasapan pertama memakan waktu hingga lebih kurang 2 jam. Kemudian disusun kembali untuk pengeringan dengan kepadatan 3-5 kali lipat dari yang pertama. Lam pengasapan lebih kurang 8 jam kalau cuaca panas lalu dijemur sebentar, dan setelah dingin baru pengepakan.
Kades Sumber Arum Purwanto mengatakan lele yang dijadikan bahan praktik pembuatan lele asap dari kolam BUMDes. "Lele hasil kolam BUMDes sudah mulai panen dengan besaran 8-10 ekor/ Kg. Kebetulan ada kegiatan bidang pemberdayaan yaitu pelatihan pembuatan lele asap, maka lele dari kolam BUMDes itulah yang dijadikan bahan praktiknya. Kalau program ini berjalan dengan baik, maka ada beberapa kegiatan berangkai sekaligus dari masyarakat untuk menunjang perekonomian. Mulai dari kolam BUMDes, kemudian dikelola oleh kelompok pemberdayaan untuk dijadikan lele asap, dan terakhir adalah pemasarannya. Tiga kelompok ini bisa beraktivitas dan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat terkhusus kelompok kelompok tersebut," tutupnya. (mrs)

Kategori :