Masih Ada Masyarakat Seluma Buang Kotoran ke Sungai

Selasa 18-10-2022,09:54 WIB
Reporter : admin5131radarseluma1
Editor : admin5131radarseluma1

 

AMPAR GADING - Dalam rangka menekan angka anak terkena stunting Bupati Seluma Erwin Octvian, SE menyampaikan ada beberapa aspek yang perlu diperbaiki dan dibenahi. Salah satunya adalah jamban sehat.

Menurut data yang diterima Bupati Seluma saat ini masih ada beberapa masyarakat Kabupaten Seluma yang belum memiliki septic tank yang sehat bahkan ada sebagian yang saluran pipanya langsung ke sungai.

Kebiasaan itu nantinya secara bertahap akan dihilangkan dengan program gerakan 1.000 septic tank sehat.

 

"Hari ini (kemarin) kita rapat dengan seluruh komponen, seluruh relawan, perlindungan anak,  Satgas stunting dan lainnya. Adalah upaya kita untuk mengetahui secara persis kondisi yang terkini persoalan stunting yang ada di Kabupaten Seluma. Memang untuk stunting di Kabupaten Seluma cukup tinggi. Dan mudah-mudanlah dengan proses yang seperti ini angka stunting kita bisa ditekan serendah mungkin semaksimal mungkin. Ada beberapa desa yang perlu diperbaiki. Yang pertama itu soal septic tank. Karena berdasarkan data kita masih banyak ini yang pembuangannya langsung ke sungai. Sehingga nanti kita pastikan melalui gerakan 1.000 septic tank hal ini dapat kita benahi," kata bupati usai rapat di gedung daerah, kemarin (17/10).

Selain itu, agar tidak timbul persoalan baru terkait dengan stunting bupati juga menginstruksi agar terus dilakukan pendataan di seluruh kecamatan. Dan juga bagi kegiatan ini perlu peran serta pemerintah desa juga untuk membenahi yang mana masyarakat yang masih belum memiliki septic tank dan jamban sehat.

"Seluruh akan kita cek. Jangan sampai seperti yang disampaikan tadi. Usai yang ini timbul lagi persoalan baru," tukasnya.

Selain itu, stunting adalah tolak ukur untuk menilai apakah anak sudah mendapatkan kebutuhan gizi sesuai dengan usianya atau tidak. Anak disebut stunting jika tinggi badannya tidak sesuai dengan usia, mengalami gizi buruk, infeksi berulang, dan masalah sosial.

Selama ini salah satu cara untuk mencegah stunting yang sudah dikenal adalah memberikan asupan gizi yang cukup. Namun, gizi cukup saja tidak cukup, penggunaan jamban sehat juga diperlukan dalam rangka pencegahan stunting.(adt)

Kategori :