CAHAYA NEGERI - Setelah selesainya pelaksanaan pemasangan program Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di 13 Puskesmas yang berada di wilayah Kabupaten Seluma. Pada Kamis (22/9) dilakukan peresmian langsung oleh Wakil Bupati Seluma, Drs Gustianto. Pelaksanaan peresmian PLTS terpusat telah dilaksanakan di Puskesmas Cahaya Negeri yang berada di Kecamatan Sukaraja. Ditandai dengan pemotongan pita oleh Wakil Bupati Seluma. Dalam sambutannya, Wakil Bupati Seluma menyampaikan, dengan adanya program PLTS ini berkapasitas 5 - 10 kWh. Nantinya bisa membantu pasokan listrik ke puskesmas-puskesmas yang ada di wilayah Kabupaten Seluma. Sehingga ketika terjadi pemadaman listrik nantinya tidak terjadi gangguan di setiap puskesmas. Mengingat di Kabupaten Seluma kerap terjadinya pemadaman arus listrik. "Ini salah satu upaya dalam mendukung pelayanan kesehatan di setiap puskesmas. Walaupun nantinya ada pemadaman arus listrik, secara otomatis PLTS akan langsung menyala," sampainya. Dalam kegiatan tersebut tampak dihadiri oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Seluma, Almedian Saleh, SKM ME, Kepala Dinas Kesehatan, Rudi Syawaludin, SSos. S tampak dihadiri juga dari Kepala Puskesmas Riak Siabun, Puskesmas Dusun Tengah dan Puskesmas Babatan yang juga ikut mendapatkan pemasangan dalam program PLTS. "Dengan adanya PLTS ini, kita berharap dapat meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat karena tidak terkendala lagi oleh listrik. Hari ini sudah mulai beroperasi," harapnya. Diketahui jika, dalam pembangunan PLTS tahun 2022 ini telah dilaksanakan di 13 Puskesmas yang ada di wilayah Kabupaten Seluma. Dengan menggunakan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK), sebesar Rp 11 miliar. 13 Puskesmas yang mendapatkan program PLTS tesebut diantaranya Puskesmas Babatan, Puskesmas Kembang Mumpo, Puskesmas Muara Maras, Puskesmas Gunung Kembang, Puskesmas Cahaya Negeri, Puskesmas Riak Siabun, Puskesmas Dusun Tengah, Puskesmas Puguk, Puskesmas Rena Gajah Mati (RGM) dan lainnya yang telah tuntas dibangun. Serta telah diresmikan secara terpusat di Puskemas Cahaya Negeri.(ctr)
Wabup Seluma Resmikan 13 PLTS Terpusat di Cahaya Negeri
Jumat 23-09-2022,08:26 WIB
Reporter : admin5131radarseluma
Editor : admin5131radarseluma
Kategori :
Terkait
Selasa 20-01-2026,07:00 WIB
Pemkab dan DPRD Seluma Sepakati Pembahasan 13 Raperda pada Tahun Sidang 2026–2027
Minggu 02-11-2025,10:02 WIB
Wabup Seluma Ingatkan Masyarakat, Waspada Investasi Bodong
Senin 01-09-2025,15:00 WIB
Bupati dan Wabup Seluma Diminta Laporkan Oknum Tim Sukses, Jika Mencatut Nama
Jumat 29-08-2025,12:09 WIB
Percaya Tedy dan Gustianto Tak Tau, Yakin Copot Oknum Pejabat Beli Jabatan
Senin 22-07-2024,07:00 WIB
22 Puskesmas di Seluma Sudah pasang PLTS, Seringnya Listrik Mati
Terpopuler
Rabu 21-01-2026,21:04 WIB
Pemda Seluma Janji Bersurat Kembali ke Pemerintah Pusat, Terkait Pemberdayaan Ratusan Eks Honorer
Kamis 22-01-2026,13:09 WIB
BGN Buka Rekrutmen PPPK Tahap 3 dan 4, Sediakan 32.460 Formasi Secara Umum
Kamis 22-01-2026,06:30 WIB
Desa di Seluma Mulai Terapkan Aplikasi SRIKANDI
Kamis 22-01-2026,05:00 WIB
Teledyne Introduces the SCION Family of VIS–SWIR Cameras
Kamis 22-01-2026,07:33 WIB
Tahun 2025 Penjualan Chery Tembus 2,8 Juta Unit, Naik 7,8%
Terkini
Kamis 22-01-2026,19:10 WIB
Ricuh Sertijab Kadis Nakertrans Seluma, Wabup Gustianto Turun Tangan
Kamis 22-01-2026,18:02 WIB
Efisiensi Anggaran Berpengaruh, Pilkades Serentak Seluma 2027 Direncanakan Gunakan Sistem E-Voting
Kamis 22-01-2026,17:26 WIB
Rakernas I Partai Gerakan Rakyat, Erizon Tegaskan Komitmen Perkuat Gerakan Perubahan
Kamis 22-01-2026,16:03 WIB