BENGKULU SELATAN - Mengatasi guru malas masuk sekolah untuk menjalankan tugasnya mengajar. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) BS mulai merencanakan akan menerapkan absen sidik jari atau rekam wajah kepada seluruh sekolah di BS, mulai dari jenjang TK, SD hingga SMP. "Dengan menerapkan absen sidik jari atau rekam wajah, ke depan tidak ada lagi guru yang malas, sebab tidak bisa memanipulasi absen," ungkap Kepala Dinas Pendidiikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bengkulu Selatan (BS), Novianto, S.Sos, M.Si. Dikatakan Novianto, ini dilakukan untuk meningkatkan kedisiplinan para guru dan tenaga kependidikan di lingkungan Disdikbud BS khususnya. Sehingga potensi guru dan tenaga kependidikan ini bolos dalam tugas bisa diminimalisir. Hanya saja, saat ini masih pendataan serta tahap sosialisasi. Awal tahun 2023 mendatang sudah bisa direalisasikan. "Rencana pemberlakuan absen sidik jari dan rekam wajah pada seluruh guru yang ada di BS tidak lain adalah meningkatkan kualitas layanan pendidikan serta pembelajaran siswa,"ucap Novianto. Novianto mengaku, selama ini absensi sekolah secara manual, banyak sekali celah atau kecurangan guru yang tidak terdata. Sehingga, banyak ditemukan guru yang bolos tugas bahkan sengaja meninggalkan jam mengajar untuk kepentingan pribadi. Oleh karena itu, dengan penerapan absen sidik jari ini nantinya tidak ada lagi guru yang bermalas-malasan. "Sangat rawan para guru ataupun tenaga pendidik yang bolos tugas karena ingin pergi ke pesta atau arisan dan sebagainya, terlebih pada hari Sabtu,"gumam Novianto. (yes)
Gunakan Absen Sidik Jari, Atasi Guru Malas Masuk Sekolah
Sabtu 17-09-2022,14:45 WIB
Reporter : admin5131radarseluma
Editor : admin5131radarseluma
Kategori :
Terkait
Kamis 28-11-2024,12:07 WIB
Suara Masuk 100 Persen, Paslon 2 Gusnan-II Ungguli Rifa'i-Yevri dan Elva-Makrizal
Rabu 27-11-2024,07:10 WIB
Ujian Asismen, Dinas Pendidikan Minta Pelajar Serius Belajar
Selasa 26-11-2024,19:07 WIB
Libur Pencoblosan, Disdukcapil BS Tetap Buka Pelayanan
Senin 25-11-2024,11:23 WIB
Pemda BS Usul ke KemenPAN-RB, Sudah Banyak Kekurangan Pejabat
Jumat 22-11-2024,10:01 WIB
Hampir Setiap Hari Hujan, Pjs Bupati BS Imbau Warga Waspada! Banjir dan Longsor Mengancam
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,01:00 WIB
Nasabah SeaBank Bisa Tarik dan Setor Tunai di Indomaret, Luncurkan Layanan CETARRR
Jumat 29-11-2024,00:00 WIB
Earn Rewards while Exercising, Five activities to Earn Sweat Points
Jumat 29-11-2024,10:53 WIB
Dari 182 Desa dan 20 Kelurahan, Berikut Daftar Desa Pasangan Teguh Kalah Tipis
Jumat 29-11-2024,10:26 WIB
Hasil Lengkap Suara Teddy Rahman - Gustianto, Tak Terbendung Lagi, Berikut Total Suara Lengkapnya
Jumat 29-11-2024,02:00 WIB
PTT Lubricants Berinovasi untuk Meningkatkan Kualitas Pelumas, Perluas Pasar Global
Terkini
Jumat 29-11-2024,16:15 WIB
Bansos Beras 10 Kg Segera Disalurkan Di Seluma, Berikut Jadwal Lengkapnya
Jumat 29-11-2024,14:40 WIB
Inilah Hero yang Bisa Lepas Dari Ultimate Tigreal
Jumat 29-11-2024,14:00 WIB
Inilah Beberapa Hero yang Bisa Lepas Dari Ultimate Hayabusa!
Jumat 29-11-2024,13:14 WIB
Toyota Agya Mobil Sport Model Baru Harga Terbaru Menawaran Potongan Hingga Jutaan Rupiah
Jumat 29-11-2024,13:11 WIB